SuaraJabar.id - Tim Khusus (Timsus) Maung Galunggung Polresta Tasikmalaya membubarkan dan mengamankan sejumlah anggota geng motor pada Minggu (8/2/2021) kemarin. Pada peristiwa itu, banyak anggota geng motor yang mencoba kabur kari sergapan Maung Galunggung.
Beberapa anggota geng motor kedapatan kabur ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soekardjo Kota Tasikmalaya. Untuk mengelabui petugas, mereka berpura-pura menjadi pasien rumah sakit.
Petugas mendapati anggota geng motor itu sedang berpura-pura sakit dan jadi pasien. Mereka duduk-duduk di lorong Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD dr Soekardjo.
"Kami kejar geng motor ini dari Jalan Sutisna Senjaya kemudian masuk ke jalan rumah sakit. Kami temukan di depan IGD dan lorong rumah sakit," ujar Kepala Tim (Katim) 2 Maung Galunggung, Ipda Enung Rukanda, Minggu (7/2/2021).
Menurut Enung, para anggota geng motor ini berpura-pura menjadi pasien rumah sakit. Mereka ada yang mengaku sakit meriang, sakit kaki karena tabrakan, dan lain sebagainya.
"Semua kami amankan berikut sepeda motornya ke mako," ucapnya.
Ia menuturkan, para begundal jalanan ini sudah meresahkan masyarakat dan pengguna jalan lain. Mereka memacu kendaraannya dengan kencang dan ugal-ugalan serta berknalpot bising.
"Hampir semua kendaraannya berknalpot bising, jadi kami angkut ke mobil untuk diamankan," tuturnya.
Ia menambahkan, pihaknya juga mengamankan geng motor lainnya di daerah pasar Pancasila.
"Ada juga yang sedang pesta miras dan kami amankan," katanya.
Baca Juga: Viral Lulusan Komunikasi Gunakan Ilmunya untuk Hipnotis dan Tipu Korban
Berita Terkait
-
Persib Bandung Buka Store di Tasikmalaya, Bobotoh Antusias
-
Kocak, The Prediksi dan Bedain Touring ke New Zealand Pakai Kostum Shaun The Sheep
-
Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna
-
Bejat! Pemuda Mabuk di Tasikmalaya Tega Cabuli Nenek 85 Tahun yang Tinggal Sendiri
-
Dramatis! Detik-detik Resmob Sergap Eksekutor Geng Motor Penembak Warkop di Tanah Abang
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Fakta Mencekam Pesawat Jatuh di Karawang: Mesin Mati di Ketinggian 5.500 Kaki, Pilot Lakukan Ini
-
Kesaksian Pilot Eko Saat Mesin Pesawat Mati di Langit Karawang: Tiba-tiba Loss Power
-
Aksi Heroik di Langit Karawang, Kapten Eko Agus Selamatkan 4 Kru Saat Pesawat 'Nyungsep' di Sawah
-
Cianjur Dikepung Tujuh Sesar Aktif, Ancaman Gempa Besar Bayangi Warga!
-
Terhempas di Sawah Karawang, Kesaksian Warga Lihat Pesawat PK-WMP Berputar-putar Sebelum Jatuh