SuaraJabar.id - Kantor sebuah organisasi massa (ormas) diserang oleh ormas lain. Satu unit sepeda motor dan satu unit mobil ludes terbakar dalam kejadian itu.
Peristiwa ini terjadi di Desa Mahato Persiapan Bandar Selamat KM 24, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), pada Jumat (12/2/2021) sore.
Dari keterangan polisi, ormas yang terlibat bentrok adalah Pemuda Pancasila (PP) dan Ikatan Pemuda Karya (IPK).
Polisi masih menyelidiki terkait penyebab bentrokan dua organisasi kemasyarakatan (ormas) tersebut.
Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto mengungkapkan saat ini masih menyelidiki perihal bentrokan yang menyebabkan satu unit mobil dan satu unit motor terbakar.
"Infonya sih begitu, masih kita dalami dan kita selidiki penyebab bentrokan tersebut," ucap Kombes Narto kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (14/2/2021).
Kombes Narto menjelaskan saat ini situasi sudah aman terkendali dan ormas yang terlibat bentrok sudah dibawa ke Polres Rohul untuk dimintai keterangan.
"Saat ini situasi sudah aman dan kedua ormas sudah di Polres Rohul untuk proses penyelidikan," pungkasnya.
Kuat dugaan penyebab bentrok disebabkan perebutan daerah kekuasaan pada wilayah tersebut.
Baca Juga: Dua Ormas di Rokan Hulu Bentrok, Penyebab Masih Diselidiki
Diketahui, PP yang berjumlah lebih kurang 24 orang diduga melakukan penyerangan ke kantor IPK di Desa Mahato Persiapan Bandar Selamat KM 24.
Kelompok tersebut datang dengan menggunakan lebih kurang lima unit mobil serta menyerang kelompok IPK yang mengakibatkan kaca kantor IPK pecah.
Berita Terkait
-
Bahlil Tetap Proses Izin Pertambangan Ormas Meski Aturan Digugat di MK
-
Dituduh Dalangi Teror, Firdaus Oiwobo Polisikan DJ Donny terkait Pencemaran Nama Baik
-
Diduga Mabuk, Pengemudi Brio Tabrak Separator Busway Hingga Mobilnya Terbakar
-
Sejumlah Ormas Dukung Polda Metro Jaya Usut Rencana Kerusuhan dan Bom Molotov Jelang Hari HAM
-
Menkeu Purbaya Buka Suara soal Hilangnya Uang Rp4,6 Miliar dalam Insiden Mobil Terbakar
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial