SuaraJabar.id - Danny Guthrie, yang notabene eks pemain Liverpool, seolah memberi kode bakal bermain di Indonesia untuk berseragam Persib Bandung. Hal itu diketahui lewat unggahan di Instagram pribadinya.
Melalui unggahan di Insta Story-nya pada Rabu (10/3/2021), Guthrie pamer foto tiket pesawat dengan rute London-Bandung.
Diketahui, Guthrie akan berangkat dari Bandara Internasional London Heatrow pada 15 Maret pukul 08.15 pagi waktu Inggris. Kemudian tiba di Bandara Internasional Husein Sastranegara pada 16 Maret pukul 15.00 WIB.
Kode bahwa Guthrie bergabung ke skuat asuhan Robert Rene Alberts ini semakin jelas karena dia juga menandai akun Instagram milik Persib Bandung.
Sebelummya, Danny Guthrie sempat memberikan kode untuk direkrut Persib dengan mengunggah foto logo klub kebangaan Bobotoh ini di akun media sosial Instagram. Pemain 33 tahun itu kini berstatus bebas transfer usai dilepas klub Inggris, Walsall.
Nah, peluang Danny Guthrie gabung ke Persib sangat terbuka lebar. Walau belum ada pengumuman resmi terkait transfernya, Persib kini memang mencari pemain asing tambahan karena masih ada slot kosong.
Persib saat ini hanya memiliki dua pemain asing, yaitu Wander Luiz dan Nick Kuipers. Hal itu karena Persib ditinggal oleh Omid Nazari dan satu pemain asingnya, Geoffrey Castillion dipinjamkan ke klub Italia, Como FC hingga Juni 2021 mendatang.
Bagi Danny Guthrie, sepak bola Indonesia sudah tidak asing lagi. Sebab, dirinya pernah berseragam Mitra Kukar pada tahun 2018 silam. Hal itu juga bisa menguatkan rumor bahwa akan bergabung dengan skuat Maung Bandung jelang digelarnya Piala Menpora 2021.
Sementara itu, Persib Bandung tergabung di Grup D Piala Menpora 2021. Persib berada satu grup dengan Bali United, Persita Tangerang, dan Persiraja Banda Aceh yang akan bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta.
Baca Juga: Ahmad Nur Hardianto dan Kevin Gomes Tidak Kesulitan Beradaptasi di Persita
Berita Terkait
-
Fulham vs Liverpool: Ujian Berat The Reds di London, Prediksi Skor dan Susunan Pemain
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Minat Klub Arab Mulai Meredup, Mohamed Salah Bakal Balik ke Serie A Italia?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Longsor Proyek di Jatinangor: 3 Pekerja Tewas, 3 Lainnya Masih Tertimbun Material
-
Bupati Rudy Susmanto Garansi Tak Ada Alih Fungsi Lahan di Bogor Hingga 2028
-
Sinergi BUMN, BRI Ambil Peran dalam Pembangunan Huntara untuk Masyarakat Aceh
-
Masuki 2026, Dirut BRI Yakin Transformasi Perkuat Daya Saing dan Pertumbuhan
-
Mal Pelayanan Publik Bogor Barat dan Timur Mulai Digarap 2027, Bupati: Urus Dokumen Tak Perlu Jauh