SuaraJabar.id - Mengoleksi tanaman hias menjadi salah satu tren di masa pandemi Covid-19. Namun siapa sangka, di balik keindahannya, tanaman hias memiliki manfaat bagi rumah.
Beberapa tanaman hias ternyata tidak disukai oleh rayap. Ini berarti rayap tak akan menggerogoti kayu di rumah jika Anda menanam beberapa jenis tanaman hias ini.
Rayap adalah salah satu masalah yang membuat perabot dan struktur rangka kayu di rumah menjadi rusak. Kerugian yang diakibatkan oleh hewan kecil ini lumayan besar, apalagi jika harus mengganti perabot kayu yang hancur tersebut.
Beberapa jenis tanaman hias disebut-sebut dapat membantu mengusir rayap atau inai-inai dari rumah. Aroma dari tanaman tersebut tidak disukai oleh rayap, sehingga mereka akan pergi menjauh.
Baca Juga: 5 Tanaman Hias Indoor yang Bermanfaat Bersihkan Udara di Rumah
Apa saja tanaman hias yang tak disukai dan dapat mengusir rayap tersebut? Simak berikut ini yuk:
Catnip adalah tanaman yang mengeluarkan aroma tertentu. Menurut laman Southern Perimeter, rayap tak suka dengan aroma dari catnip. Anda bisa menanam rumpun catnip di beberapa bagian rumah yang berkayu. Atau juga bisa mengolesi kayu dengan minyak esensial catnip.
Mint
Daun mint tak hanya dapat dijadikan sebagai minuman, selain itu juga bermanfaat untuk mengusir rayap dan nyamuk. Aromanya yang pedas semriwing konon tak disukai serangga.
Baca Juga: Ketahui Manfaat dan Cara Membuat Minyak Bunga Lavender
Marigold
Tanaman hias dengan bunga berwarna kuning ini mengeluarkan wangi yang tajam, dan tak disukai oleh rayap. Anda bisa dengan mudah menanamnya di halaman atau dalam pot bunga di sekitar rumah.
Geranium
Tanaman ini selain tak disukai oleh rayap, juga dihindari oleh serangga seperti belalang, laba-laba, kepik, dan juga nyamuk.
Aroma lavender wangi bagi manusia, namun nyamuk dan rayap tak suka. Anda bisa menanam bunga berwarna ungu ini di dekat kusen pintu kayu atau jendela rumah Anda lho. Tak hanya menambah keindahan, namun juga mampu membantu mengusir hama.
Berminat untuk mengoleksi tanaman hias supaya furniture dan ruman Anda menjadi lebih awet?
Berita Terkait
-
Rumah Estetik Gaya Skandinavia: Tips Belanja Furnitur Minimalis Terjangkau
-
Jelang Ramadan, Ini Tips Bikin Rumah Nyaman Dengan Tukar Tambah Furnitur
-
Pernikahan Lavender, Adakah Hubungannya dengan Perceraian Sherina dan Baskara?
-
Arti Lavender Marriage, Ramai Dibahas Seiring Kabar Cerai Sherina-Baskara
-
5 Manfaat Aromaterapi untuk Kesehatan yang Harus Kamu Tahu
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar
-
Menjelang Lebaran, Wamen BUMN Pastikan Kesiapan Stok Uang