SuaraJabar.id - Muslim Tasikmalaya berencana untuk melakukan aksi long march dari Tasikmalaya menuju Gedung Sate di Kota Bandung. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas mereka terhadap rakyat Palestina.
Sebelumnya, Muslim tasikmalaya menggelar long march selama 7 jam ke puncak Gunung Galunggung, Kamis (20/5/2021). Di puncak Gunung Galunggung, mereka mengibarkan bendera Palestina sambil terus mengumandangkan takbir.
Pimpinan aksi peduli Palestina yang juga pimpinan rumah tahfiz Tasikmalaya Ustaz Ahmad Ruslan Abdul Gani mengatakan, pihaknya akan kembali menggelar aksi kepedulian dan kemanusiaan terhadap muslim Palestina yang menjadi korban kekejian Zionis Israel.
"Insya Allah, besok saya bersama yang lain akan longmarch dari Masjid Agung Kota Tasikmalaya menuju Gedung Sate Bandung untuk bergabung dengan massa aksi Jabar bela Palestina pada hari Sabtu, 22 Mei 2021," ujar Ahmad, Kamis (20/5/2021).
Baca Juga: Daftar JPO di Jakarta yang Dihiasi Lampu Bernuansa Bendera Palestina
Ia mengajak seluruh umat muslim di Tasikmalaya, Ciamis, Garut, dan Bandung untuk bersama-sama mengibarkan bendera Indonesia dan Palestina sebagai dukungan untuk perjuangan melawan Zionis Israel.
"Yuk, kita terus semangat mendukung dan membela Palestina yang dizalimi Zionis Israel," ajaknya.
Sebelumnya, aksi kepedulian terhadap masyarakat muslim Palestina yang tengah konflik dengan Israel terus mengalir di berbagai daerah tidak terkecuali di Kota Tasikmalaya.
Sejumlah warga kota berjuluk kota santri ini menggelar aksi kemanusiaan dengan melakukan longmarch memakai atribut berndera Indonesia dan Palestina dari Masjid Agung Kota Tasikmalaya hingga ke Gunung Galunggung.
Pimpinan aksi longmarch Ahmad Ruslan Abdul Gani mengatakan, longmarch ini sebagai bentuk keperihatinan muslim Kota Tasikmalaya terhadap penderitaan muslim Palestina dari serangan zionis Israel yang terjadi sejak akhir Ramadan 1442 Hijirah.
"Kami mengutuk keras perbuatan zionis Israel yang telah menyerang muslim Palestina. Ini bentuk keperihatinan kami muslim di Tasikmalaya," ujar Ahmad.
Baca Juga: Driver Ojol di Bandung Galang Dana untuk Rakyat Palestina
Ia menuturkan, pihaknya sengaja memilih Masjid Agung dan Galunggung sebagai lokasi aksi karena kedua tempat tersebut merupakan ikon Tasikmalaya.
Berita Terkait
-
Bukan Opor Ayam, Ini 10 Kuliner Lebaran Unik Khas Tasikmalaya yang Wajib Kamu Coba
-
Tidak Banyak Food Vlogger Tahu, Ini 4 Kuliner Populer di Pusat Tasikmalaya
-
3 Destinasi Kerajinan Lokal Terbaik di Tasikmalaya yang Wajib Dikunjungi
-
Wisata Religi: Menyusuri Jejak Pemuka Agama Terkemuka di Tasikmalaya
-
Mengunjungi Gua Safarwadi yang Diyakini 'Tembus ke Makkah'
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Tragedi di RSHS, Dokter Residensi Rudapaksa Keluarga Pasien! Ini Fakta yang Diungkap Polisi
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Sukses Bawa Parfum Produksi Sidoarjo Go Global: Korea, Amerika, dan Nigeria
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR