SuaraJabar.id - Temuan kasus Covid-19 di dapat dari sebuah pusat perbelanjaan perabotan rumah tangga di Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat (KBB) yakni IKEA. Ada sembilan pegawainya yang terkonfirmasi positif Covid-19.
"Betul ada 9 karyawan Ikea yang positif Covid-19 dari sekitar 149 orang yang dites," papar Kepala Dinas Kesehatan, KBB, Eissenhower Sitanggang saat dikonfirmasi, Sabtu (5/6/2021).
Dikatakannya, temuan kasus Covid-19 di IKEA Padalarang didapat usai perusahaan tersebut melakukan tes secara mandiri. Eissen mengaku pihaknya hanya mendapat data setelah ditemukan karyawan yang positif Covid-19.
"Mereka tes mandiri. Kita hanya mendapat laporan datanya saja," tambahnya.
Terpisah, Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes KBB, Mulyana mengatakan 9 orang karyawan positif Covid-19 saat ini tengah menjalani isolasi mandiri yang tersebar di 3 Kecamatan yaitu Padalang, Ngamprah, dan Sindangkerta.
"Mereka saat ini tengah menjalani isolasi mandiri dan dipantau oleh puskesmas masih-masing," jelasnya.
Dinas Kesehatan saat ini akan melakukan pelacakan terhadap kontak erat para karyawan Ikea yang positif Covid-19. Pihak Dinkes belum bisa menjawab kemungkinan ada kotak erat karyawan Ikea dengan sejumlah konsumen, pasalnya data jumlah tracing saat ini masih terus dikumpulkan.
"Mengenai jumlah kontak erat, kita masih didata. Mungkin baru selesai Senin," ucapnya.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Baca Juga: Ledakan Kasus Covid-19 di Kudus, Ganjar Pranowo Kirim Puluhan Nakes
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Viral Dentuman Horor di Cirebon, Benarkah Ada Bola Api Menghantam? Ini Pengakuan Warga
-
Langit Aneh di Cirebon: Cahaya Melintas dari Losari Hingga Ciperna, Apa Sebenarnya yang Terjadi?
-
Dentuman Misterius Guncang Cirebon Usai Maghrib, BMKG Sebut Bukan Gempa, Curigai Ada Meteor Jatuh?
-
Surat Edaran Gubernur Jabar Bikin Heboh, Semua Pihak Diimbau Donasi Rp1.000 Per Hari, Apa Tujuannya?
-
Dedi Mulyadi Putar Otak: ASN Jabar Jadi Tenaga TU di Sekolah! Ini Alasannya