SuaraJabar.id - Pedangdut senior Elvy Sukaesih membagikan kabar duka di akun Instagramnya, Rabu (14/7/2021). Ratu Dangdut itu mengabarkan bahwa Pedangdut Neneng Anjarwati meninggal dunia pada Rabu (14/7/2021) dini hari.
Neneng Anjarwati meninggal dunia di Rumah Sakit Prikasih, Jakarta Selatan. Sang biduan wafat karena terinfeksi virus Corona.
"Turut berduka cita atas wafatnya pedangdut Tanah Air Neneng Anjarwati," kata Elvy Sukaesih, Rabu (14/7/2021).
"Semoga almarhumah Khusnul khatimah, diampuni dosanya, dilapangkan kuburnya. Amiin ya robbal alamin," imbuhnya.
Sebelumnya, informasi mengenai Neneng Anjarwati meninggal dunia didapatkan dari salah satu sahabat Neneng Anjarwati, Ageng Kiwi.
Penyanyi yang juga satu manajemen dengan almarhumah tersebut, mendapatkan kabar duka sejak subuh tadi.
"Dari manajemen mengabarkan, ada juga teman-teman di grup. Meninggalnya dini hari jam 02.00 WIB," kata Ageng Kiwi kepada Suara.com, Rabu (14/7/2021).
Kabar mengenai Neneng Anjarwati positif Covid-19 sudah diketahui Ageng Kiwi beberapa minggu yang lalu. Sang biduan sempat menjalani isolasi mandiri bersama anak-anaknya.
"Karena anaknya yang dua orang juga kena (Covid-19)," jelas Ageng Kiwi.
Namun kondisi Neneng Anjarwati menurun, hingga akhirnya dilarikan ke rumah sakit karena membutuhkan plasma darah.
Baca Juga: Catat! Daftar Lengkap 37 Laboratorium Tes PCR Covid-19 di Banten yang Diakui Kemenkes
"Saya juga muter-muter cari plasma darah, karena udah menyebar ke paru-paru katanya," kata pelantun Badut Badut Kota ini.
Hampir dua Minggu menjalani perawatan di rumah sakit, nyawa Neneng Anjarwati tak bisa tertolong. Sampai akhirnya ia menghembuskan napas terakhir dan meninggal dunia.
Duka mendalam dirasakan Ageng Kiwi, sebab sosok Neneng Anjarwati sangat berkesan dihatinya.
"Beliau itu selalu bersemangat, kalau ada pekerjaan juga bagi-bagi. Jadi sangat merasa kehilangan," tutur penyanyi bernama lengkap Ageng Wahono ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Depok Lawan Predator! Dinkes Bekali Nakes Jurus Khusus Tangani Korban Kekerasan dan TPPO
-
Gedung Sate Ganti Wajah ala Candi Rp3,9 Miliar
-
Tega Sunat Dana Pelajar, Kasus Korupsi PIP SMAN 7 Cirebon Resmi ke Meja Hijau
-
5 Fakta Mencekam Pesawat Jatuh di Karawang: Mesin Mati di Ketinggian 5.500 Kaki, Pilot Lakukan Ini
-
Kesaksian Pilot Eko Saat Mesin Pesawat Mati di Langit Karawang: Tiba-tiba Loss Power