SuaraJabar.id - Entah apa yang ada di pikiran Hendi, seorang warga Nyantong, Desa Sukamanah, Kecamatan Cigalontang. Kabupaten Tasikmalaya. Pria ini tega membacok Jajang Muhammad Ridwan yang merupakan tetangganya sendiri.
Kekinian, Hendi yang sempat membuat gempar warga di sekitar tempat tinggalnya tersebut telah ditangkap oleh anggota Polsek Cigalontang dan Satreskrim Polres Tasikmalaya untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya itu.
Hendi dicokok polisi setelah keluarga korban melapor.
Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya AKP Hario Prasetyo Seno menjelaskan, penganiayaan dan pembacokan terjadi karena pelaku meresa kesal ditegur dan dinasihati oleh korban.
Baca Juga: Kerap Nasehati Tetangga, Ketua MUI Ini Tewas Dibacok
Teguran dan nasihat itu dilontarkan korban, saat korban mendapatkan musibah adanya keluarga yang meninggal, pelaku terkesan tidak peduli.
"Pelaku penganiayaan telah kita amankan. Motifnya adalah pelaku tidak terima karena ditegur oleh korban. Kebetulan korban sedang berduka. Ada keluarganya yang meninggal. Kemudian pelaku tidak menunjukkan rasa empati terhadap korban yang sedang berduka," kata Hario, Rabu (28/7/2021).
Ditambahkan Hario, penganiayaan berujung pembacokan itu bermula saat Minggu, 25 Juli 2021 sekitar pukul 03.30 WIB.
Pelaku mencegat korban yang hendak membeli rokok ke warung. Di tengah di perjalanan, tiba-tiba korban dihadang oleh pelaku yang kemudian memukul dengan tangan kanan mengepal.
Lalu membacok korban dengan sebilah golok ke bagian jidat, pipi sebelah kiri, tangan sebelah kiri, kemudian memukul dengan menggunakan pipa besi ke bagian kepala.
Baca Juga: Ketua MUI Aminurrasyid Dibunuh karena Nasihati Orang, Langsung Dibacok Pakai Parang
Adapun barang bukti yang berhasil diamankan, terang Hario, yakni satu buah golok, satu buah pipa besi, satu lembar bukti pengobatan ke UPT Puskesmas Tinewati.
"Korban mengalami kesakitan dan luka-luka, yaitu luka memar dan robek di bagian jidat, luka robek di bagian pipi sebelah kiri, luka robek di bagian tangan kanan," terang Hario.
Berita Terkait
-
Menguak Sisi Gelap Masyarakat Elitis dalam Novel Ferris Wheel at Night
-
Belajar Menghargai Hidup Sendiri Bersama Buku Rumput Tetangga Memang Hijau
-
Belajar dari Arafah, Publik Minta Sang Komika Belajar Adab Bertetangga
-
Belajar dari Kasus Arafah Rianti, Ini Adab Bertetangga dalam Islam yang Wajib Diketahui
-
5 Potret Akrab Ayu Ting Ting dan Tetangga, Adabnya Kini Dibandingkan dengan Arafah Rianti
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya