SuaraJabar.id - Perjuangan kakek ini untuk melindungi dari ancaman Covid-19 melalui vaksin mendapat banyak jempol dari netizen di Twitter.
Bagaimana tidak, sang kakek rela mengayuh sepeda sejauh 15 kilometer dari kediamannya ke lokasi vaksinasi Covid-19.
Kisah bapak tua mengayuh sepeda 15 kilometer demi mendapat vaksin Covid-19 itu pun menjadi viral usai dibagikan dalam bentuk video oleh akun @SupirPete2.
Hingga berita ini dipublikasikan, perjuangan sang kakek itu telah di-retweet 7 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 15 ribu tanda suka.
Baca Juga: Cerita Tragis Ibu-ibu Alami Gejala Covid, Dua Hari Sakit-sakitan di Rumah hingga Meninggal
"Sehat-sehat ki’ selalu, pak. Amin. Semoga pandemi segera selesai," cuit @SupirPete2 sebagai keterangan Twitter seperti dikutip BeritaHits.Id-grup Suara.com, Kamis (29/7/2021).
Dalam video, kakek itu mendatangi sebuah mal yang dijadikan tempat vaksinasi. Ia memakai pakaian seadanya, lengkap dengan topi dan masker.
Namun, kakek itu tampak tersesat dan kebingungan melihat sekelilingnya. Ternyata, ia tidak bisa melakukan pendaftaran vaksin secara online karena tidak memiliki ponsel.
"Pada saat kami melakukan vaksinasi massal Covid-19, tampak seorang bapak tua ingin mendekati tapi ragu," tulis keterangan video.
"Setelah kami hampiri, ternyata beliau tidak bisa mendaftar online karena tidak memiliki ponsel."
Baca Juga: Isu Influencer Dapat Dosis Ketiga Vaksin COVID-19 dan Berita Hits Kesehatan Lainnya
Kakek itu kemudian dibantu oleh perekam video tersebut. Akhirnya, sang kakek mendapatkan nomor antrean untuk menerima suntikan vaksin dosis pertama.
Berita Terkait
-
Innalillahi... Titiek Puspa Meninggal: Ucapan Duka Banjiri Media Sosial
-
Lisa Mariana Dulu Vs Sekarang: Perubahan Drastis Model yang Ngaku Jadi Simpanan Ridwan Kamil
-
Beredar Hoaks Abu Janda Jadi Komisaris, Jejak Digital Dukung Israel Jadi Sorotan
-
SBY Beri Nasihat Sebelum Tarif Trump Bikin IHSG Anjlok, Netizen Tunggu Petuah Jokowi
-
Gelar Konferensi Pers, Kim Soo-hyun Tuai Kecaman Keras Netizen: Dia Gila
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang