SuaraJabar.id - Petisi online blacklist Ayu Ting Ting dari dunia pertelevisian hingga Rabu (11/8/2021) siang telah meraih 94.843 dukungan tanda tangan.
Terus bertambahnya dukungan terhadap petisi online itu berbanding terbalik dengan rating beberapa program TV yang dibintangi Ayu Ting Ting.
Sejak awal Agustus 2021, beberapa program TV yang dibintangi Ayu Ting Ting mengalami penurunan rating. Diduga, hal ini disebabkan oleh beredarnya petisi blacklist Ayu Ting Ting.
Imbasnya, beberapa program tv yang dibintangi Ayu Ting Ting pun hilang dari daftar 30 besar acara dengan rating tertinggi yang dibagikan akun Instagram @indotvtrends.
Baca Juga: Ayah Rozak Buka Baju Joget-joget, Publik: Allah Uji Umatnya dengan Kekayaan
Berikut program TV yang dibintangi Ayu Ting Ting dan mengalami penuruan rating.
1. Brownis
Acara gelar wicara atau talkshow Obrowlan Manis alias Brownis yang dipandu beberapa host seperti Ayu Ting Ting, Ruben Onsu, Ivan Gunawan dan Wendi Cagur ini sudah berjalan sejak tahun 2017. Adapun Ayu Ting Ting baru bergabung di acara ini pada tahun 2018.
Sebelumnya, Brownis termasuk dalam acara top rating. Tapi sejak awal Agustus ini, acara yang menampilkan beragam bintang tamu tersebut lenyap dari daftar tersebut.
2. Lapor Pak!
Baca Juga: 3 Program yang Dibintangi Ayu Ting Ting Turun Rating, Imbas Petisi Blacklist?
Acara sketsa komedi yang dibintangi Ayu Ting Ting Lapor Pak turut lenyap dari daftar 30 besar top rating versi Indotvtrends.
Baru mengudara sejak Februari 20217, acara yang dibintangi Ayu Ting Ting, Andre Taulany, Wendi Cagur, Andhika Pratama, dan Kiki Saputri ini langsung mendapat sambutan hangat dari penonton.
Namun acara ini juga mengalami turun rating di bulan Agustus ini.
3. BTS (Bercanda Tapi Santai)
Acara komedi yang ditayangkan Trans7 BTS (Bercanda Tapi Santai) ini mulai tayang sejak Juli 2021. Acara ini dibintangi Ayu Ting Ting, Wendi Cagur, Andre Taulany, Surya Insomnia, dan Hesti Purwadinata.
Acara yang tayang tiap akhir pekan ini masih berkaitan dengan acara Lapor Pak yang juga ditayangkan stasiun televisi tersebut.
BTS (Bercanda Tapi Santai) juga turut mengilang dari 30 besar acara tv dengan rating tertinggi.
Itulah program tv yang dibintangi Ayu Ting Ting dan mengalami turun rating pada awal bulan Agustus 2021 ini. Belum bisa dipastikan apakan turunnya rating ini karena petisi blacklist Ayu Ting Ting yang semakin bertambah jumlah tandatangannya.
Berita Terkait
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
-
Tiru Gaya Berpakaian Idol K-Pop, Outfit Ayu Ting Ting Selama Liburan di Jepang Panen Pujian
-
Penuhi Janji ke Anak, Ayu Ting Ting Boyong Keluarga Liburan ke Jepang
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
Jadi Panggung Terakhir Sebelum Meninggal Dunia, Titiek Puspa Sempat Menolak Tampil di Lapor Pak!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang