SuaraJabar.id - Gitaris Band Burkerkill Aries Tanto alias Eben Burgerkill meninggal dunia pada Jumat (3/9/2021).
Kabar duka ini mendapat respon dari publik. Termasuk rekan sesama musikus Eben Burgerkill, Alvin Eka Putra, drummer band Noxa.
Melalui akun Instagram miliknya, Alvin mengunggah foto Eben Burgerkill dengan keterangan "See you on the otherside ben, rest in power.".
Unggahan Alvin ini mengundang reaksi dari netizen. Mereka turut berduka atas kabar meninggalnya Eben Burgerkill.
Netizen membanjiri unggahan drummer Band Noxa itu dengan ucapan turut berbela sungkawa dan emoji menangis.
Sebelumnya diberitakan, Adib Hidayat pun mengunggah foto bersama Sang Gitaris band cadas asal Bandung tersebut dengan keterangan foto, "Pak!" disertai emoticon menangis.
Aries Tanto alias Eben menghembuskan napas terakhirnya pada Jumat (3/9/2021).
Hal itu di konfirmasi dari salah satu sahabat Eben, Adib Hidayat. Ia mengetahui kabar tersebut dari teman almarhum yang berada di Bandung, Jawa Barat.
"Info dari teman di bandung Pak Ardi dari Atap Promotion begitu," kata Adib Hidayat saat dikonfirmasi Suara.com, Jumat (3/9/2021).
Baca Juga: Kabar Duka, Eben Burgerkill Meninggal Dunia
Lebih lanjut, Adib Hidayat mengatakan sebelum wafat, Eben Burgerkill sedang melakukan proses syuting. Pada saat itu, Eben Burgerkill sempat pingsan dan dilarikan ke rumah.
Namun setibanya di Rumah Sakit, Eben Burgerkill meninggal dunia.
"Lagi syuting pingsan terus dibawa ke rumah sakit wafat," imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Ada Apa di Balik Hutan Gunung Salak? TNI AD Ungkap Rahasia Ratusan Tenda Emas Ilegal
-
Program Makan Bergizi Gratis Sumbang Inflasi Jabar 0,45 Persen, BPS Ungkap Dampak Tak Terduga
-
Misteri Korupsi Tunjangan Perumahan DPRD Bekasi: Kejati Jabar Bakal Tetapkan Tersangka: On Proses Ya
-
Bukan Jawa Barat, Ini Bintang Baru Ekonomi Indonesia: Pertumbuhannya Capai 5,84 Persen
-
Kejati: Penyidikan Tunjangan Perumahan DPRD Bekasi Berjalan