SuaraJabar.id - Polres Bogor mengerahkan 500 personel mengawal laga pertandingan Perserikatan Sepak bola Sleman atau PSS melawan Persija Jakarta pada kompetisi Liga 1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu (5/9/2021) malam.
"Personel pengamanan itu dibagi dalam empat ring untuk menghalau penonton karena pertandingan tanpa penonton," kata Kapolres Bogor AKBP Harun di Stadion Pakansari.
Harun menjelaskan bahwa mereka juga melakukan pengawasan disiplin protokol kesehatan di sekitar area Stadion Pakansari. Dia menyebut sudah berkoordinasi dengan Panitia Pelaksana Liga 1 agar taat dalam menjalankan ketentuan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor.
"Tidak ada penonton, prokes diketatkan, pemain ofisial harus ada hasil PCR dan ada batasan, media juga yang meliput harus daftar," ujar Harun.
Baca Juga: Link Live Streaming Liga 1: PSS Sleman vs Persija Jakarta
Sebelumnya Bupati Bogor Ade Yasin menerbitkan aturan mengenai pelaksanaan kompetisi Liga 1 di Stadion Pakansari pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 3.
Ade Yasin yang juga Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor menyebutkan aturan lainnya, yaitu seluruh pemain, ofisial, kru media, dan staf pendukung wajib menggunakan aplikasi PeduliLindungi untuk melakukan skrining terhadap orang yang keluar masuk di tempat pelaksanaan kompetisi dan latihan.
Menurut dia, pelaksanaan kompetisi Liga 1 wajib mengikuti aturan protokol kesehatan yang ditentukan oleh Kementerian Kesehatan dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia atau PSSI.
Ketentuan mengenai pelaksanaan Liga 1 di Stadion Pakansari itu melalui Keputusan Bupati Bogor Nomor 443/408/Kpts/Per-UU/2021 mengenai penerapan PPKM Level 3. (Antara)
Baca Juga: 5 Hits Bola: Daftar Skuad Persib di Liga 1 2021, Siap Hadapi Barito Putera di Laga Pembuka
Berita Terkait
-
Pantas Semakin Matang! Yuk Mengenal Dua Mentor Kelas Dunia Rizky Ridho
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Ridwan Kamil Bawa-bawa Persija saat Kampanye Terbuka di Kalideres: Insyaallah Menang Lagi Kalau Pimpinannya Barokah
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
-
Rizky Ridho Jadi Brand Ambassador Semen, Netizen Kocak: Harian atau Borongan Dho?
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024