SuaraJabar.id - Tim sepak takraw putri asal Jawa Barat memetik tiga poin tambahan usai menaklukkan Sulawesi Barat.
Dengan hasil itu, mereka memastikan memastikan satu tempat di babak semifinal regu event Pekan Olahraga Nasional atau PON XX Papua.
"Tiket menuju semifinal untuk putri Jabar sudah aman. Sekarang tinggal fokus untuk persiapan selanjutnya," kata Manajer Tim Sepak Takraw Jabar Yusuf Jamaludin di Jayapura, Jumat (1/10/2021) dikutip dari Antara.
Tim Jabar sebagai tim terkuat pool A unggul di dua set pertandingan sekaligus dengan poin 21-13 dan 21-7 atas Sulawesi Barat.
Tampil di GOR Trikora Universitas Cenderawasih, Jabar menurunkan atlet unggulan yakni Lena, Leni dan Astri Khairunisa. Sedangkan Leci Kusuma Ningrum berada di kursi pemain cadangan.
Sejak awal pertandingan, tim Jabar konsisten menekan tim lawan yang diperkuat Maria Ulfa, Eka dan Ayu. Sepakan roll spike atau smash dari Lena beberapa kali gagal ditepis kaki lawan di dalam garis arena.
Tertinggal beberapa poin di babak awal membuat penampilan Maria Ulfa dan kolega kurang begitu berkembang. Smash dari Eka yang melintas tipis di atas net juga selalu ditepis sundulan Leni.
Tim Sulbar mulai tampil agresif di babak kedua pertandingan melalui sepakan tapak yang lebih dominan menyasar sisi lapangan. Namun Jabar kerap diuntungkan dari bola yang keluar dari garis lapangan.
Ritme permainan cepat tim Sulbar beberapa kali terusik oleh koordinasi yang kurang optimal antara petekong atau server dan pemain smash.
Baca Juga: PON PAPUA 2021: Sepatu Roda Sumbang Medali Perak dan Perunggu untuk Jateng
Pertandingan yang bergulir selama 40 menit itu ditutup oleh sepakan keras Lena yang menukik kencang di garis belakang lapangan.
Tim Jabar lolos menuju semifinal setelah mengumpulkan 9 skor dari tiga kali penampilan bertanding sejak Kamis (30/9). Sebelumnya Jabar menundukkan Kalimantan Utara 21-6 dan 21-8 serta tuan rumah Papua 21-9 dan 21-8.
Berita Terkait
-
Jawa Barat Genjot Infrastruktur Sepak Bola: Satu Kecamatan, Satu Lapangan Profesional
-
Jabar Incar PDRB Rp4.000 Triliun dan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
-
Plot Twist Kasus Rizki Nurfadilah: Ngaku Korban TPPO, Ternyata Sadar Jadi Scammer di Kamboja
-
Garuda Muda Tahan Mali 2-2 di Pakansari
-
Fantastis, Dugaan Korupsi Tunjangan Perumahan DPRD Indramayu Rugikan Negara Rp 16,8 Miliar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
Terkini
-
Stop! Wajah Kusam Bukan Lagi Simbol Maskulin 2025: Inilah 4 Rahasia Sat-Set Cowok Auto-Glowing
-
Akhir Drama Viral Ojol vs Opang di Rancaekek, Sepakat Damai Usai Mediasi Polisi
-
Akhir Tahun Anti-Wacana: 3 Spot Wisata di Jabar Paling Skena dan Estetik Buat Healing Gen Z
-
Inovasi Limbah Kayu Jati, Faber Instrument Naik Kelas Lewat Program BRI UMKM EXPORT
-
Fenomena Yang Ngutang Lebih Galak: Pemuda di Garut Nekat Tusuk Penagih hingga Kritis