SuaraJabar.id - Jawa Barat memperbesar peluang untuk meraih medali pada cabang olah raga tenis di PON XX Papua setelah tiga wakilnya meraih kemenangan pada babak penyisihan yang digelar di Sian Soor Tennis Center, Jayapura, Jumat (1/9/2021).
Kemenangan pertama dipersembahkan oleh Kareem Abdul Hakim setelah sukses mengandaskan wakil Sumatera Selatan Rafidhya Mohammad dengan skor 6-2 6-0.
Kareem, yang juga turun di nomor ganda berpasangan dengan Rafly Febi P, juga memetik kemenangan atas perwakilan Bangka Belitung M Rahardian H/Owissa Makuta, dengan skor 6-3, 6-1.
Berikutnya Ni Putu Armini yang berhasil menumbangkan Monica Putri K W dari Jawa Tengah dengan 6-4, 6-0.
Sementara, wakil Jawa Tengah lainnya, Arynko Mesakh/Rindosa Wijaya menyudahi perlawanan wakil Bali Kadek Agus Satria/Putu Agus Pradana dengan skor 4-6, 6-1 (10-8).
Prima Simpati Aji/Sunu Wahyu Trijati yang juga wakil Jawa Tengah juga berhasil menekuk Afrizal Ivanisevic/Dhimas Rizki Pratama dari Sumatera Selatan dengan skor 6-0, 6-4.
Wakil DKI Jakarta Nauvaldo Jato A berhasil menang mudah atas wakil Sumatera Selatan Dhimas Rizki Pratama dengan 6-0, 6-0.
Pada nomor ganda, kontingen lain yang memperkuat DKI Jakarta Odede M Arraza/Faried W memastikan kemenangan dengan skor 6-2, 6-2 atas Arief Rahman/Ramdhan Wahyu S dari Kalimantan Timur.
Wakil tuan rumah Papua juga tampil apik di hari pertama babak penyisihan. Pada nomor tunggal putra Ramdhan Saniawan berhasil mematahkan perjuangan Rindosa Wijaya dari Jawa Tengah dalam tiga set 3-6, 6-4, 6-1.
Baca Juga: PON Papua: Kapten Papua Puncaki Daftar Top Skor Sementara Sepak Bola Putra
M. Iqbal Anshori, yang juga merupakan perwakilan Papua, menghentikan langkah Onesimus Imbiri dari Papua Barat dengan skor 6-1, 6-1.
Cabang olahraga tenis bergulir mendahului jadwal resmi PON XX Papua, yang akan dibuka 2 Oktober dan ditutup pada 15 Oktober, dengan laga perdana pada Minggu (26/9/2021) hingga 7 Oktober yang mempertandingkan tujuh nomor. [Antara]
Berita Terkait
-
Status Dicabut, Masjid Agung Bandung Tak Lagi Masjid Raya
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Prabowo Umumkan Indonesia Capai Swasembada Pangan 2025
-
5 Perbedaan Sepatu Padel dan Tenis, Wajib Tahu sebelum Beli
-
Larangan Sawit Jabar Vs Regulasi Nasional: Mengapa Surat Edaran Dedi Mulyadi Rawan Digugat?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mencekam! Nobar Persib vs Persija di Depok Berujung Bentrok, Gang Jati Sempat Memanas
-
GBLA Membiru! 5 Fakta Menarik Persib Kunci Juara Paruh Musim Usai Tekuk Persija 1-0
-
Hindari Titik Ini! Banjir Rendam Jalur Pantura Kudus
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran