SuaraJabar.id - Sebuah kendaraan Toyota Avabza mengalami kecelakaan tunggal di Tanjakan Dini jalur sabuk Geopark Ciletuh Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Minggu (3/10/2021).
Mobil berpelat nomor B 1905 SZR itu menabrak batu besar hingga menyebabkan tiga penumpangnya meninggal.
Dari informasi, Avanza itu tak mampu mengendali laju saat turun dari Tanjakan Dini di jalan provinsi ruas Palangpang - Loji, Kampung Cilegok Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi.
Kecelakaan maut ini menurut sejumlah saksi mata terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.
Mobil ini diketahui membawa rombongan, usai menghadiri hajatan keluarganya di Jampangkulon. Saat ingin pulang ke Jakarta, Avanza itu memilih jalur sabuk Geopark Ciletuh, lewat Loji - Palabuhanratu.
Baca Juga: Pemprov DKI Dalami Temuan Kandungan Paracetamol di Ancol dan Muara Angke
"Saat turunan menukik, diduga rem bermasalah, tak terkendali dan menabrak batu dekat tower dibawah tanjakan diri, " kata Edi, URC Bina Marga Provinsi Jawa Barat kepada sukabumiupdate.com-jejaring Suara.com.
Mobil itu membawa 7 orang perempuan, dan satu orang laki - laki yakni sopir. Adapun yang meninggal ditempat seorang perempuan dan sopir. Kondisi bagian depan mobil rusak parah
"Seorang korban lagi meninggal dalam perjalanan menuju RSUD Palabuhanratu," lanjutnya.
Sementara Kades Girimukti, Akung Samsudin membenarkan kejadian ini "Ada korban meninggal sebanyak 3 orang, dua perempuan, satu laki - laki," katanya.
"Korban lainnya ada mengalami patah tulang. Sudah dibawa ambulan Desa Girimukti ke RSUD Palabuhanratu, sudah ditangani pihak Polsek Ciemas," jelasnya.
Baca Juga: Dirut Transjakarta Sardjono Jhony Meninggal Dunia
Berita Terkait
-
DLH DKI Klaim Kualitas Udara di Jakarta Membaik saat Libur Lebaran
-
Libur Lebaran Usai, Jakarta Macet Lagi
-
Sejumlah 1,6 Juta Pemudik Kembali ke Jakarta: Kapan One Way Nasional Dicabut?
-
Menghabiskan Libur Lebaran dengan Berwisata ke Lighting Art Kota Tua Jakarta
-
Aksi Solidaritas Tenaga Kesehatan Indonesia untuk Palestina
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Tarif Impor Bikin IHSG Babak Belur, Bos BEI Siapkan Jurus Jitu Redam Kepanikan Investor
-
Harga Emas Antam Terpeleset Lagi Jadi Rp1.754.000/Gram
-
'Siiiu' Ala Zahaby Gholy, Ini Respon Cristiano Ronaldo Usai Selebrasinya Dijiplak
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
Terkini
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?