SuaraJabar.id - Polisi berhasil mengungkap identitas mayat perempuan yang ditemukan dalam kondisi kepala terbungkus kantong keresek di Desa Pamotan, Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jabar, Selasa (19/10/2021).
Dari keterangan polisi, mayat perempuan itu diduga kuat sebagai korban pembunuhan.
Ia bernama Ai Nurlaela usia 45 tahun warga Gunung Ceuri RT 13 RW 04, Paseh, Kota Tasikmalaya.
Meski demikian, pihak kepolisian hingga saat ini belum bisa mengungkap pelaku dan juga motifnya.
Baca Juga: Polisi Coba Bongkar Misteri Penemuan Mayat Perempuan dengan Kepala Terbungkus Keresek
“Untuk identitas sudah kita identifikasi namanya, korban berasal dari Kota Tasik,” ujar Iptu Iman Sudirman, Kamis (21/10/2021).
Ia menyebut, korban diduga kuat merupakan korban pembunuhan.
“Kita menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban, terutama di bagian kepala belakang seperti bekas benturan,” jelasnya.
Diberitakan sebelumnya, warga Desa Pamotan geger dengan penemuan sesosok mayat perempuan di jalan menuju kampung Ciawitali.
Korban ditemukan dengan kondisi mengenaskan, dengan beberapa luka dan bercak darah.
Baca Juga: Geger Penemuan Mayat Perempuan Misterius dengan Kepala Terbungkus Keresek di Pangandaran
Wajah korban juga ditutupi kantong keresek warna hitam.
Korban yang memiliki badan gemuk ini memakai celana jeans dan jaket warna biru dongker.
Saat ditemukan warga, kondisi pakaiannya tersingkap sehingga pakaian dalam korban berwarna hijau terlihat.
Andi Suwandi Kepala Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, membenarkan, adanya penemuan mayat perempuan di wilayah Desa Pamotan.
“Identitas dari mayat tersebut juga belum diketahui, polisi masih akan melakukan penyelidikan,” ungkap Andi di Pangandaran.
Berita Terkait
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
Bertualang Seru Penuh Kejanggalan Lewat Cerpen Misteri Hutan Larangan
-
Tanah Longsor di Tasikmalaya, Tim SAR Cari 2 Warga yang Tertimbun
-
Ulasan Novel When No One is Watching: Hilangnya Tetangga Secara Misterius
-
Ulasan Novel Don't Let Her Stay:Ketika Anak Tiri Menghancurkan Segalanya
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
-
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim
-
5 Rekomendasi Tas Sekolah Terbaik, Anti Air dan Tali Empuk Hindari Pegal
-
4 Rekomendasi HP Infinix Murah dengan NFC Terbaru Juli 2025
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Masih Lancar!
Terkini
-
Piala Presiden 2025: Polda Jabar Terjunkan 2.632 Personel, Libatkan Jibom Amankan Si Jalak Harupat
-
8 Link DANA Kaget 3 Juli 2025, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu
-
Welas Asih Nama Baru RSUD Al-Ihsan, Dedi Mulyadi Beberkan Maksud di Baliknya
-
Gempa Frekuensi Rendah di Tangkuban Parahu Tembus Rekor: Aktivitas Masih Normal
-
Hadapi Ancaman Sesar Aktif, Warga Kabandungan Dilatih Penyelamatan Diri dari Gempa Bumi