SuaraJabar.id - Polisi merespon temuan mayat perempuan misterius tanpa identitas dengan kondisi kepala terbungkus kantong keresek di Blok Kiaralawang, RT 5/5, Dusun Ciawitali, Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pada Selasa malam (19/10/2021).
Selain itu, terdapat luka serta ada bercak darah mulai dari kaki sampai ke tangan.
Kasus penemuan mayat perempuan misterius ini kini ditangani oleh Polsek Kalipucang, Polres Ciamis.
Pihak kepolisian pun langsung ke lokasi dengan menerjunkan tim Inafis untuk melakukan pemeriksaan korban mayat berjenis kelamin wanita. Dan juga mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi di lokasi kejadian.
Kapolsek Kalipucang, Iptu Iman Sudirman mengatakan, setelah mendapat laporan dari warga, langsung mendatangi lokasi kejadian bersama tim medis dari Puskesmas Kalipucang.
“Kemudian, kami juga segera menghubungi tim Inafis dari Satreskrim Polres Ciamis,” katanya kepada HR Online-jejaring Suara.com, Rabu (20/10/2021).
Lebih lanjut Iptu Iman menuturkan, mayat berjenis kelamin perempuan tanpa identitas tersebut berumur antara 30 sampai 40 tahun. Sementara dari hasil pemeriksaan sudah ada identifikasi.
“Akan tetapi dugaan sementara korban ada tindak kekerasan. Namun saat ini masih dalam pemeriksaan oleh tim Inafis Satreskrim Polres Ciamis,” tuturnya.
“Kita juga belum memastikan motifnya bagaimana. Karena masih dalam pemeriksaan tim Inafis,” tambahnya.
Baca Juga: Geger Penemuan Mayat Perempuan Misterius dengan Kepala Terbungkus Keresek di Pangandaran
Setelah penemuan mayat Mrs X yang gemparkan warga Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, pihak kepolisian langsung membawanya ke RSUD Pandega Pangandaran.
“Dan rencananya akan dibawa ke Bandung untuk dilakukan autopsi. Dari pemeriksaan sidik jari dan olah TKP sudah teridentifikasi. Namun belum bisa menyampaikan, karena masih mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi di lokasi kejadian,” pungkasnya.
Sebelumnya warga yang sedang melintas di lokasi kejadian menemukan sosok manusia yang dikira orang gila tergeletak. Namun setelah mengecek bersama warga lainnya, ternyata adalah mayat seorang perempuan.
Berita Terkait
-
Geger Temuan Mayat Wanita di Pejaten Jaksel, Sempat Terdengar Pekik Histeris!
-
Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Mengambang di Kali Kawasan Grogol Petamburan
-
Penuh Belatung, RS Polri Ungkap Luka-luka Mengerikan Kasus Bocah Membusuk di Indekos Penjaringan
-
Geger Penemuan Mayat Anak 8 Tahun di Kos Penjaringan: Apa yang Sebenarnya Terjadi?
-
Fakta-fakta Yuda Prawira yang Ditemukan Tinggal Kerangka di Pohon Aren
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Universitas Indonesia Banding, Skandal Internal Kampus Terungkap?
-
Ratapan Ayah di Depan Puing-puing, Kisah Pilu Menanti Kabar Anak Tertimbun di Ponpes Al Khoziny
-
Rekomendasi Hotel di Mekkah untuk Perjalanan Umrah dan Haji
-
Siswa Bebas Pilih Menu, Ini Rahasia Dapur MBG Cinere
-
Heboh Bola Api di Langit Cirebon Bikin Merinding, Ini Penjelasan Menenangkan dari Astronom BRIN