Scroll untuk membaca artikel
Risna Halidi
Senin, 08 November 2021 | 12:32 WIB
Croffle (Fun Cooking with Yackikuka)

SuaraJabar.id - Makanan kekinian telah menjadi tren san sering kali mengalami perubahan setiap waktunya. Ada yang tetap eksis, tetapi ada pula yang hanya viral sesaat.

Tahun lalu camilan kekinian didominasi dengan rasa gurih. Sementara tahun ini varian makanan manis juga banyak. Makanan kekinian memiliki rasa unik atau pun bentuknya yang menarik.

Kira-kira apa saja ya makanan kekinian yang banyak dicari netizen. Yuk simak ulasannya di bawah ini.

1. Dimsum

Baca Juga: Cara Membuat Sambal Ayam Geprek yang Nikmat dan Pedasnya Super Nampol

Dimsum. [Shutterstock]

Awal tahun 2021 menjadi momen tren makanan kekinian satu ini. Dimsum merupakan Chinese food yang dimasak dengan cara dikukus dan disajikan bersama saus atau sambal. Varian dimsum sangat beragam dan dijual mulai harga Rp1.000 per buahnya.

2. Sei Sapi

Sei Sapi di 121 Hideout. (Suara.com/Dini Afrianti Efendi)

Sei sapi adalah masakan dengan dibuat dengan cara diasap. Daging yang telah matang, ditumis dengan bumbu atau jenis sambal yang disukai. Untuk penyajiannya, sei sapi kerap dikonsumsi dengan nasi putih hangat atau nasi daun jeruk serta rumpu rampe (tumis daun singkong).

3. Croffle

Resep croffle ala Chef Devina Hermawan. (Dok. Youtube/Devina Hermawan)

Croffle adalah singkatan dari Croissant Waffle. Makanan kekinian satu ini merupakan hasil kreasi yang populer dalam beberapa waktu terakhir. Akhirnya banyak orang yang penasaran bagaimana rasa dari croffle ini karena sangat hits.

Baca Juga: Tak Ketinggalan Tren, Sisca Kohl Bikin Es Krim Geprek Lengkap dengan Ayam dan Sambal

Dipasaran, harga croffle cukup beragam mulai Rp8.500 - Rp30.000 per satu porsi.

4. Toast dan Sandwich

French Toast ala Hongkong (foto: pinteres)

Tren makanan kekinian ini cukup berkembang dan tetap eksis. Kini topping sandwich dan toast semakin bervariasi. Isiannya mulai dari rasa gurih hingga manis. Toast kerap terasa varian rasa manis dan sandwich untuk menu dengan rasa gurih.

5. Seblak

Ilustrasi sajian seblak pedas. (Shutterstock)

Milenial pasti tak asing dengan makanan jenis ini. Seblak yang merupakan jajanan khas Bandung. Makanan ini sebenarnya sudah ada sejak dulu, hanya kini ditambah dengan beberapa varian agar lebih menarik. Misalnya, seblak dengan berbagai topping dan juga level kepedasan.

6. Ayam Geprek

Sajian nasi ayam geprek. (Shutterstock)

Makanan ini booming sejak tahun 2017. Saking popluernya, banyak restoran bintang dan cepat saji, menambahkan hidangan ini ke dalam daftar menu. Cita rasa ayam memang sama, tetapi tingkat kepedasan dari sambal yang membedakan satu tempat dengan lainnya.

7. Bakso Aci

Resep Bakso Aci (Shutterstock)

Bakso kerap kali dibuat dari bahan daging sapi atau ayam. Tetapi, tidak untuk salah satu menu ini. Bahan utamanya adalah tepung tapioka. Sebagai menu pelengkap bisa ditambah dengan kacang pilus, kerupuk kulit sapi atau kerbau. Bakso aci kerap ditambahkan dengan potongan tahu.

8. Corn Dog

Ilustrasi corn dog (Envato elements by Alex9500)

Jajanan ini sebenarnya adalah sosis goreng yang diberi beberapa topping supaya rasanya lebih nikmat. Selain itu, ditambah dengan keju mozarela atau potongan kentang. Untuk toppingnya ada saus sambal, saus tomat, dan juga mayones.

9. Rice Box

Rice Box ala KFC (YouTube/Puguh Kristanto Kitchen)

Rice box kini banyak dijumpai di beberapa tempat. Umumnya rice box memiliki kemasan berbentuk persegi atau persegi panjang yang mudah dibawa ke mana-mana. Lauknya  bermacam-macam, ada ayam, ikan, atau sapi yang dipotong kecil-kecil.

10. Churros

Ilustrasi churros mini (freepik.com)

Churros adalah makanan khas dari Spanyol dan Amerika latin yang biasanya digunakan sebagai menu sarapan. Cara makananya dicocol dengan cokelat, susu, atau keju. Saat ini Churros banyak hadir di warung makan hingga restoran berbintang.

Daftar makanan kekinian di atas sering kali dicari oleh masyarakat. Beberapa di antaranya memang sudah ada sejak dulu, tapi mengalami modifikasi sehingga membuat orang-orang penasaran untuk mencobanya. Jadi, kalian sudah mencoba yang mana nih?

Kontributor : Titi Sabanada

Load More