SuaraJabar.id - Teja Paku Alam dipercaya untuk mengawal gawang Persib Bandung pada laga kontra Persija Jakarta di Stadion Manahan Solo, Sabtu (20/11/2021) mendatang.
Kepastian ini didapatkan dari Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos. Menurutnya, Teja bakal menjadi kiper utama saat Persib bertemu salah satu musuh bebuyutannya, Persija Jakarta di seri ketiga BRI Liga 1 2021.
Sementara kiper kedua akan diisi oleh Deden Natshir.
"Tidak, kiper utama saya sekarang Teja. Teja hanya sempat mengalami sedikit masalah di perutnya ketika di Yogya waktu itu. Lalu Coach Robert berbicara pada saya pada musim ini untuk lebih banyak memainkan mereka berdua," kata Passos, dikutip dari Ayobandung.com-jejaring Suara.com, Senin (15/11/2021).
Baca Juga: Tatap Seri 3, Milo Tak Ingin Pemain PSM Makassar Kembali Hilang Konsentrasi
Melawan Persija adalah sesuatu yang sangat penting bagi penggemar Persib, mengingat rivalitas di antara kedua tim. Namun Passos menyebut persiapan tetap sama karena setiap laga Persib harus mendapat hasil yang bagus.
"Persiapan bagi saya semua sama, karena menurut saya, menghadapi setiap tim harus melakukan yang terbaik di pertandingan. Ya tentu bertanding melawan Persija itu derbi di Indonesia, begitu pula melawan Arema yang lebih menuntut fokus lebih," jelas Passos.
"Tapi saya pikir penjaga gawang di tim sebesar Persib harus terus menunjukkan yang terbaik pada setiap pertandingan."
Di atas kertas, Persib memiliki catatan kebobolan yang lebih sedikit dibandingkan Persija. Namun Passos menyebut pemainnya harus tetap fokus untuk mempertahankan gawang dari kebobolan tim lawan.
"Kami mengingatkan mereka untuk fokus. Kami akan bekerja lebih keras lagi hingga liga berakhir untuk meraih tujuan kami," tegas Passos.
Baca Juga: Persib Latihan Lagi di Lapangan Sidolig, Robert Alberts Girang
Berita Terkait
-
Persija Jadi Alasan Jakmania Pilih Pram-Rano di Pilkada DKI? Ini Kata Pentolannya
-
Selamat Ulang Tahun! Deretan Gelar Persija Jakarta Selama 96 Tahun Berdiri
-
Sejarah Terbentuknya Persija Jakarta, Tim Ibu Kota Yang Ulang Tahun Hari Ini
-
Pramono-Rano Ucapkan Selamat HUT ke-96 Persija di Tengah Deklarasi Kemenangan Pilkada
-
Tantang Klub Asnawi Mangkualam, Persib Yakin Menang
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Bawa Pulang Poin dari Markas Port FC, Persib Masih Punya Kans ke 16 Besar AFC Champions League II
-
Sempat Terhenti Gara-gara Warga Coblos Dua Kali, Pemungutan Suara di TPS 09 Karawang Dilanjutkan
-
KPU Jabar Ungkap Lima Daerah Berpotensi Alami Sengketa Pilkada 2024, Salah Satunya Depok
-
Penghitungan Sementara KPU: Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul Telak di Pilgub Jabar
-
Enam Petugas KPPS Meninggal, KPU Jabar: Bukan Hanya Kelelahan, Tapi Memang Ada yang Sakit