Scroll untuk membaca artikel
Lebrina Uneputty
Sabtu, 20 November 2021 | 15:32 WIB
Seorang Siswa di Kota Cimahi Tengah Melakukan Swab Test PCR (Suara.com/Ferry Bangkit Rizki)

SuaraJabar.id - Kasus COVID-19 kembali bertambah di lingkungan sekolah di Kota Cimahi. Terkini, ada 5 siswa dan guru yang terkonfirmasi positif COVID-19 berdasarkan hasil swab test PCR secara acak. 

Sebelumnya, Dinas Pendidikan bersama Dinas Kesehatan Kota Cimahi sudah melakukan swab test terhadap sekitar 700 lebih siswa dan guru di zona utara dan tengah, dan hasilnya kini sudah keluar.

"Temuan awal Cimahi Utara guru 1 yang positif. Cimahi Tengah hasilnya sudah keluar 4 positif. Jika dilihat tanggal lahir sepertinya 3 siswa dan 1 guru," ungkap Kepala Dinas Pendidikan Kota Cimahi, Harjono saat dihubungi pada Sabtu (20/11/2021).

Untuk di wilayah utara, domisili sekolahnya sudah diketahui. Sehingga aktivitas Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di tempat guru tersebut bertugas sudah dihentikan sementara waktu. Sementara untuk zona tengah pihaknya masih melakukan penelusuran.

"Sementara masih di telusuri asal sekolahnya. Jika ditemukan asal sekolahnya, maka akan dilakukan penutupan sementara untuk sterilisasi," tegas Harjono.

Selain yang sudah terkonfirmasi positif, di zona tengah juga ditemukan empat guru yang hasilnya masih samar sehingga harus dilakukan swab test PCR ulang untuk memastikannya.

Harjono melanjutkan, meski ditemukan kasus positif COVID-19 aktivitas PTM sekolah di Kota Cimahi secara keseluruhan akan tetap dilaksanakan. Penutupan sementara hanya akan dilakukan di sekolah yang terdapat kasus terkonfirmasi positif COVID-19.

Dirinya memastikan pelaksanan PTM ditengah pandemi COVID-19 di Kota Cimahi sudah menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan untuk meminimalisir penularan kasus tersebut. 

Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki

Load More