SuaraJabar.id - Bagi kebanyakan orang, barang-barang bekas harus dianggap tidak akan ada lagi manfaatnya. Namun, di tangan orang kreatif, barang-barang bekas bisa menjadi sumber untuk mendapatkan uang.
Seperti ditangan Yusuf Sopian (50), warga Kampung Babakanpari RT 02 RW 04 Desa Batujajar Timur, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Ia merubah sebuah printer bekas menjadi robot es yang menghasilkan cuan baginya.
Ide kreatif Yusuf bermula ketika penjualan mainan dan jajanan anak yang digeluti sebelumnya dihantam pandemi COVID-19. Diterapkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berupa larangan aktivitas di tempat umum serta penerapan belajar dari rumah membuat aktivitas usaha ikut terhenti.
Ayah tiga anak itu sebelumnya kerap berjualan mainan dan jajanan anak di Lapangan Brigif, Kota Cimahi setiap hari Minggu.
Baca Juga: Uang Kompensasi Proyek Kereta Cepat Nyangkut di Forum RW, Warga Lembah Teratai Resah
Sementara untuk hari biasa, Yusuf mengisi waktunya dengan berdagang jajanan anak di SDN Babakanpari, Kecamatan Batujajar.
"Pas pandemi COVID-19 usaha saya enggal bisa jalan. Lapangan Brigif ditutup, jadi tak biasa jualan. Terus dagang sempol juga berhenti karena sekolah tutup siswanya belajar online," ujar Yusuf belum lama ini.
Kondisi itu jelas berpengaruh terhadap ekonomi keluarganya. Yusuf pun harus berpikir keras untuk menghidupi keluarganya. Ia pun mendapat ide untuk menjual aneka minuman segar dengan metode asongan.
Menurutnya, meski aktivitas warga dibatasi dan kegiatan belajar dilakukan di rumah, namun anak-anak tetap sering bermain di luar rumah. Ruang publik tempat bermain anak-anak ini yang jadi sasaran jualannya.
"Saya memutuskan jualan asongan minuman dari satu tempat ke tempat lain. Fokusnya tempat main anak-anak seperti, pos kamling, lapangan, dan masjid," ujar Yusuf.
Baca Juga: Warna-warni Festival Payung 2021 di Solo
Untuk menarik pembeli, ia pun merakit printer jadi mesin Es Robot. Es Robot itu berfungsi sebagai penuang air secara otomatis keluar dari selang. Selang Es Robot itu akan mengisi gelas yang sudah diberi serbuk minuman berbagai rasa dan es batu. Setelah terisi penuh, penjual mengarahkan pengaduk ke gelas yang secara otomatis berhenti.
Berita Terkait
-
Lebaran ke Megawati hingga Jokowi, Didit Disebut Jadi Kekuatan 'Soft Politics' Presiden Prabowo
-
Sebulan Menjabat Jadi Bupati, Jeje Govinda Bingung Ditanya Dedi Mulyadi
-
Tanah Bergerak Guncang Bandung, 20 Rumah Rusak
-
30 Tahun Berkarya, Donatella Versace Mundur dari Posisi Direktur Kreatif
-
Oh Beauty Festival 2025 Take Over Blok-M: Jadi Glowing dan Seru Sebagai Ikon Lifestyle Jakarta!
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
Pilihan
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
-
Prabowo Percaya Diri Lawan Tarif Trump: Tidak Perlu Ada Rasa Kuatir!
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
PT JMTO Bantah Abu Janda Jadi Komisaris, Kementerian BUMN Bungkam
Terkini
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?