SuaraJabar.id - Persib Bandung bakal diperkuat striker anyar asal Brazil pada putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022. Striker bernama Bruno Cunha Cantanhede yang baru direkrut Persib tersebut pernah satu tim dengan sederet bintang sepak bola Eropa.
Persib memboyong Bruno Cunha Cantanhede dari klub Vietnam Hanoi FC senilai Rp 6,59 miliar dengan durasi konrak setengah musim.
Bukan tanpa alasan Maung Bandung mendepak Wander Luiz dan mendatangkan Bruno. Ia pernah memperkuat sejumlah klub elit sehingga diharapkan mampu mendongkrak performa daya gedor Persib.
Bruno pernah membela tim elite São Paulo yang tercatat enam kali mengoleksi trofi juara kompetisi teratas sepakbola Brasil.
Baca Juga: Barcelona Susah Payah Kalahkan Elche 3-2
Saat berseragam Sao Paulo, Bruno Cunha Cantanhede masih berusia 18 tahun. Dia berbagi lapangan dengan mega bintang Rivaldo, mantan pemain Barcelona dan Ac Milan yang membawa Brasil juara Piala Dunia 2002 dan menyabet Ballon d'Or edisi 1999.
Tak hanya Rivaldo, kala itu Sao Paulo pun masih diperkuat kiper legendaris Rogerio Ceni dan gelandang pekerja keras Real Madrid, Casemiro.
Setelah berkarier di Brasil, Bruno Cunha Cantanhede terbang ke Israel. Di sana dia membela Kiryat Shmona di musim 2015-2016.
Tercatat, Bruno Cunha Cantanhede tampil sebanyak 27 laga dan mencetak empat gol. Di klub Israel itu, dia juga sempat mencicipi atmosfer Liga Europa.
Lalu dia malang melintang ke klub-klub dari berbagai dunia, seperti memperkuat tim asal Korea Selatan, Portugal, sempat pulang kampung ke Brasil, dan berlabuh ke Vietnam.
Baca Juga: Barcelona vs Elche, Blaugrana Butuh Kemenangan Agar Kembali Pede
Ketika di Vietnam, prestasi terbaik Bruno Cunha Cantanhede adalah membawa Viettel FC menjadi juara Liga Vietnam untuk pertama kalinya sepanjang sejarah pada 2020 lalu.
Berita Terkait
-
Media Malaysia: Jordi Amat Diincar 2 Klub Indonesia
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Kontrak di Sabah FC Habis Mei 2025, Saddil Ramdani Dirumorkan Gabung Persib Bandung
-
Media Malaysia Ribut Pemain Keturunan Indonesia-Spanyol Diincar Persib Bandung dan Bali United
-
Singkirkan Atletico Madrid, Barcelona Tantang Real Madrid di Final Copa del Rey
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar