SuaraJabar.id - Persib akan melawan Persita di laga pembuka putaran kedua Liga 1 2021-22. Laga kedua tim akan berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Jumat (7/1/2022).
Melawan Persita, salah satu penggawa Persib, Mohammed Rashid menegskan bahwa kemenangan menjadi target ia dan rekan-rekannya. Ditegaskan oleh pemain asal Palestina tersebut, kondisi ruang ganti Persib sangat kondusif dan semua pemain memiliki motivasi tinggi untuk raih kemenangan.
"Ini adalah laga pertama di putaran kedua, kami semua memiliki motivasi yang sangat tinggi untuk menjalani pertandingan dan pertandingan lain setelahnya. Ini hanya soal kemenangan," ucapnya seperti dinukil dari laman resmi klub.
Kemenangan atas Persita kata Rashid akan membuat tim berjuluk Maung Bandung ini bisa semakin mendekatin posisi puncak klasemen Liga 1 2021-22.
Hingga pekan ke-17, Maung Bandung saat ini masih berada di tempat kedua, di bawah Bhayangkara FC dengan selisih 3 poin.
“Apapun yang terjadi, kami harus memenangi laga besok. Bagaimana pun caranya kami harus bisa meraih tiga poin. Esok akan menjadi awal bagaimana kami bisa meraih posisi puncak, jadi laga ini tidak ada pilihan lain selain menang, segala halnya akan bergantung pada laga esok,”
Persib memiliki catatan cukup menarik jelang melawan Persita. 14 tahun silam, Maung Bandung mampu catatkan clean sheet saat menghadapi tim Pendekar Cisadane tersebut.
Pada pertemuan keduanya di ajang ISL 2008-2009 itu, Persib menang 2-0 atas Persita. Nova Arianto dan Hilton Morerira yang mencetak dua gol kemenangan pada laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, 8 November 2008 silam tersebut
Setelah itu, Persib dan Persita saling jual beli gol, termasuk pada pertemuan terakhir keduanya di seri pertama lalu, 11 September 2021. Maung Bandung menang tipis 2-1 atas Persita pada laga tersebut, keduanya berkat brace Mohammed Rashid.
Baca Juga: Gol Ricky Cawor Kandaskan Kemenangan Persela Lamongan
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Viral Dentuman Horor di Cirebon, Benarkah Ada Bola Api Menghantam? Ini Pengakuan Warga
-
Langit Aneh di Cirebon: Cahaya Melintas dari Losari Hingga Ciperna, Apa Sebenarnya yang Terjadi?
-
Dentuman Misterius Guncang Cirebon Usai Maghrib, BMKG Sebut Bukan Gempa, Curigai Ada Meteor Jatuh?
-
Surat Edaran Gubernur Jabar Bikin Heboh, Semua Pihak Diimbau Donasi Rp1.000 Per Hari, Apa Tujuannya?
-
Dedi Mulyadi Putar Otak: ASN Jabar Jadi Tenaga TU di Sekolah! Ini Alasannya