SuaraJabar.id - Pelaku vandalisme di dinding berhias mural Jalan Siliwangi Bandung tertangkap kamera CCTV ketika tengah melakukan aksinya.
Video berdurasi 45 detik hasil rekaman aksi vandalisme itu kemudian diunggah oleh Plt Wali Kota Bandung Yana Mulyana ke akun Instagram miliknya @kangyanamulyana, Senin (10/1/2022).
"Tentu ini (vandalisme terhadap mural di Bandung) perbuatan tidak baik dan masuk didalam kategori merusak fasilitas umum," tulis Yana dalam keterangan unggahan video aksi vandalisme itu.
Menurutnya, adanya mural di berbagai sudut Kota Bandung ini tujuannya untuk mempercantik dan memperindah Kota Kembang.
Baca Juga: Belum Ada Warga Kota Bandung Terinfeksi Omicron, Kadinkes Minta Warga Waspada
Dia juga menyayangkan para oknum itu melukis pada tempat yang bukan semestinya. Dia berharap warga Kota Bandung dapat menyalurkan bakat potensinya di tempat yang seharusnya.
"Kalau merasa cinta sama Kota Bandung sok atuh dijaga, kalau memang tidak bisa berkontribusi baik tenaga atau pemikiran, setidaknya jangan merusak," ujarnya.
Dalam video tersebut terekam dua orang di Babakan Siliwangi, Bandung.
Satu orang menunggu di motor, seorang lainnya melakukan aksi vandalisme mural di Bandung.
Baca Juga: Disdik Kota Bandung Klaim PTM 100 Persen Digelar dengan Prokes Ketat
Berita Terkait
-
Jadwal SIM Keliling Bandung November 2024: Dago Plaza & ITC Kebon Kelapa
-
Ditanya Dharma soal Teras Cihampelas yang Sekarang Sepi, RK Salahkan Penerusnya
-
"Malaikat Penjaga Kyiv", Seniman Abadikan Pahlawan Perang Ukraina dalam Mural Menyentuh
-
KPK Tahan Legislator PKS dalam Kasus Korupsi Bandung Smart City
-
UAJY dan Suara.com Gelar Workshop di Bandung, Tingkatkan Kualitas Konten dengan AI
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
Terkini
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global