SuaraJabar.id - Skuad Persib Bandung bakal bermain all aout saat menghadapi Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali pada Kamis (13/1/2022) malam ini.
Pelatih Persib Robert Alberts mengatakan, timnya ingin memastikan terus berada di puncak klasemen sementara Liga 1. Untuk itu, tiga poin penuh dari laga Persib vs Bali United adalah sebuah keharusan.
Robert mengatakan meski berstatus sebagai tuan rumah, ia menilai Bali United lebih memiliki keuntungan karena bisa beradaptasi dengan semua hal yang ada di Pulau Dewata.
“Kami akan berusaha untuk tetap di posisi puncak klasemen. Itu yang kami kami inginkan. Meskipun kami posisinya besok adalah tuan rumah, di sini Bali punya keuntungan karena mereka bisa beradaptasi dengan semuanya,” terang Robers.
Baca Juga: Persib Bandung Punya Kualitas yang Merata, Fadil Sausu: Harus Kerja Keras
“Tapi sekali lagi, kami akan berusaha, berjuang, fight untuk mempertahankan posisi kami saat ini,” sambungnya.
Pelatih asal Belanda itu sadar tidak akan mudah untuk tim Maung Bandung bisa mengamankan kemenangan melawan Bali United yang merupakan salah satu tim bagus yang ada di Indonesia. Menurutnya, pada pertandingan ini Persib memiliki kesempatan menunjukkan determinasi mereka yang punya untuk tetap berada di puncak klasemen Liga 1.
“Bali satu di antara tim bagus di Indonesia dengan pemain berkualitas, dan motivasi untuk berada di posisi terbaik klasemen sementara. Tapi, kami bertekad meraih posisi yang teratas.
“Karena itu ini adalah kesempatan buat menunjukkan sekali lagi determinasi yang kami punya,” ungkap Robert.
Kemenangan dibutuhkan Persib Bandung agar bisa menjaga posisi mereka di peringkat pertama klasemen sementara Liga 1 musim ini setelah berhasil mengumpulkan 37 poin dari 18 pertandingan yang sudah dijalani.
Baca Juga: Lawan Persib Bandung, Bali United Siap Kerja Keras Petik Kemenangan
Selain itu, saat ini juga Persib memiliki perolehan poin yang sama dengan Arema FC di posisi kedua dan Bhayangkara FC di peringkat tiga, namun masih unggul dalam selisih gol.
Berita Terkait
-
PSIS Semarang vs PS Barito Putera: Pekan Hiburan bagi Laskar Mahesa Jenar
-
Bojan Hodak: Saddil Ramdani Pemain Bagus Kan?
-
Elkan Baggott Masuk, 3 Pemain Keturunan Timnas Indonesia Potensi Main di Liga Indonesia
-
Mirip Rencana PT LIB, Nasib 'Tragis' Son Heung-min Usai Juara Liga Europa
-
Striker yang Dulu Adu Jotos dengan Stefano Lilipaly Kini Latih Pemain Keturunan Indonesia
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Nick Kuipers Resmi Tinggalkan Persib, Lanjut Karier ke Eropa atau Persija?
-
QRIS Bisa Digunakan di Jepang dan China! India, Korsel dan Arab Saudi Segera Menyusul
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
Terkini
-
Modus Baru Peredaran Narkoba Terbongkar di Bandara SIM, AG Asal Bogor Bawa 1 Kg Sabu
-
Ricuh! Acara Masak Besar Bobon Santoso di Bandung Panen Copet, Jurnalis Turut Jadi Korban
-
Ada Apa dengan Pekerja KAI? SP-KAI Bongkar Isu Kesehatan dan Keadilan di Depan DPR RI
-
BNI Gandeng BUMDes Yogyakarta untuk Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemerataan Ekonomi Desa
-
Reaksi Kocak Anak Kecil Saat Ada Dedi Mulyadi Bicara Soal Barak Militer: Aku Mau Makan