SuaraJabar.id - Berawal dari me-review fitur BRImo di Instagram dan Tiktok, lima orang ini dapat liburan ke Bali sekaligus menonton pertandingan super big match BRI Liga 1, antara Bali United melawan Persib Bandung secara langsung, di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali.
Lima orang beruntung ini adalah Khoirul Munawir Ridho (@ridhomunawir_), Rijali Hadi (@izal2012), Kustalani Latif (@latifkustalani), Mukhlis (@bangmukhlis_),Vaya Lady Artika (@vayalady).
Kejutan lain pun didatangkan BRI. Tiga dari lima pemenang #BRIMoFiturReview ini mendapat kesempatan untuk menjajal #BRIPenaltyShoot bersama kiper legendaris Indonesia. Rijali, Latif, dan Mukhlis mendapat momen langka untuk menantang kiper legendaris Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Eddy Harto dalam #BRIPenaltyShoot.
Cerita menarik datang dari Mukhlis, pemuda asal Jakarta yang telah mengidolakan sosok Eddy Harto sejak kiper legendaris itu mengawal timnas meraih emas SEA Games 1991 di Manila. Ketika berkesempatan mencoba #BRIPenaltyShoot, ia bercerita merasa tertantang “mengalahkan” idolanya sendiri.
Baca Juga: Bank BRI Optimistis Kredit Perbankan Tumbuh Lebih Tinggi pada 2022
“Untuk bisa sampai ke Bali dan berpartisipasi nonton BRI Liga 1 saja, saya sudah sangat senang. Pas tahu bisa ikut challenge ini, tertantang dan merasa terhormat sekali ya,” ungkap Mukhlis.
Apabila sukses membobol gawang Eddy Harto, peserta #BRIPenaltyShoot berkesempatan memenangkan hadiah uang tunai Rp5 juta. Meski gagal mencetak gol, Mukhlis tetap merasa terhormat bisa mencoba menendang penalti bersama idolanya sendiri.
“Deg-degan banget tadi pas nendang. Selain karena disiarkan langsung di TV, juga karena berhadapan langsung dengan idola saya, yang biasanya cuma bisa saya tonton di TV. Pokoknya seru sekali, terima kasih banyak BRI,” kata Mukhlis.
Kesempatan langka bisa diperoleh Mukhlis dan empat pemenang #BRIMoFiturReview lain, karena mengunggah video ulasan menarik dari layanan digital banking BRI, yakni BRIMo. Financial super apps milik emiten bersandi saham BBRI ini menjadi andalan nasabah untuk berbagai kebutuhan perbankan hanya dalam genggaman tangan.
BRImo hadir sebagai aplikasi yang bisa mendatangkan solusi holistik layanan perbankan secara cepat, efektif, dan aman. Inovasi yang dibawa BRI dalam financial super app BRIMo ini pun diapresiasi oleh berbagai stakeholder.
Baca Juga: Pada 2022, Bank BRI Optimistis Kredit Perbankan Tumbuh Lebih Tinggi
BRIMo dinobatkan sebagai The Best Satictication Loyalty Engagement Award dari Majalah InfoBank. Penghargaan ini diraih BRImo karena dianggap sebagai layanan digital banking dengan tingkat kepuasan user tertinggi di Indonesia.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Performa Menurun, Striker Liberia ini Bisa Jadi Opsi Gantikan David da Silva
-
Dominasi Brasil dalam Perebutan Top Skor BRI Liga 1, Negeri Samba Lagi-lagi yang Teratas
-
Investasi Emas Makin Praktis: Mulai dari 0,01 Gram dengan BRImo
-
Jadwal BRI Liga 1 Pekan Ini: Arema FC Main Dua Kali dalam 4 Hari
-
Ingin Persib Juara Lebih Cepat, Beckham Putra Harapkan Dewa United dan Persebaya Tergelincir
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
Jadi Tersangka Pemalsuan Dokumen, Pengacara Ini Batal Ikut Gugat Ijazah Jokowi
-
Penggugat Ijazah Palsu Jokowi Tunjuk Guru Besar UNS Jadi Mediator
-
Sri Mulyani Bocorkan 5 Kesepakatan RI-AS Untuk Batalkan Tarif Trump
-
Meski Ekonomi Lesu, Sri Mulyani Sebut Masyarakat Tetap Rajin Bayar Pajak
-
Sri Mulyani Sebut Rupiah Tahan Banting
Terkini
-
Terungkap! Calo Tanah Hambat Pembangunan Pabrik BYD di Subang, Ini Kata Dedi Mulyadi
-
Tunggakan Pajak Mobil Lexus Gubernur Dedi Mulyadi Capai Rp42 Juta, Ini Penjelasannya
-
Dedi Mulyadi Stop Kucuran Dana ke Pesantren, Bongkar Dugaan Hibah Titipan?
-
Peringati Hari Kartini 2025, Kosagrha Lestari Binaan BRI Tunjukkan Manfaat BRInita
-
Malam Ini Banjir Cuan! Klik Link DANA Kaget, Saldo Gratis Langsung Cair