SuaraJabar.id - Beredar surat selebaranyang bertuliskan 'PUNGLI OLEH KADES CIKALONG'. Selebaran yang tak diketahui siapa pengirimnya atau surat kaleng itu pun viral di media sosial.
Surat kaleng tersebut ditemukan di sejumlah titik di wilayah Cikalongwetan dan Cipeundeuy, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Surat keterangan dengan nomor: 973/1123/DS/2020 berisi tentang biaya akte jual beli tanah. Dalam surat tersebut, tertulis bahwa biaya akte jual beli tanah sebesar Rp 34.160.000.
Persentasi biayanya pun disebutkan yakni untuk Camat Cikalongwetan sebesar Rp 12.200.000 serta untuk Kepala Desa Cikalong Rp 21.960.000. Dalam surat tersebut juga tertera tandatangan Kepala Desa Cikalong Agun Gumilar pada 11 Juni 2020.
Saat dikonfirmasi Suara.com pada Kamis (20/1/2022), Kepala Desa Cikalong Agung Gumilar bebenarkan bahwa selembaran surat tersebut tersebar di berbagai titik di Cikalongwetan dan Cipeundeuy pada Rabu (19/1/2022) pagi.
"Anehnya suratnya disebar di luar Desa Cikalong. Seperti di Ciptagumati, di Cipeundeuy. Pokoknya di tempat-tempat ramai," ungkap Agun.
Namun, Kedes ganteng tersebut membantah dirinya sudah mengeluarkan surat tersebut. Pasalnya, dirinya merasa sama sekali tidak pernah menandatangani surat yang berisi dugaan pungli tersebut.
Dirinya menduga ada oknum yang sengaja untuk mencemarkan nama baiknya dengan gara-gara kotor tersebut.
"Itu mengatasnamakan saya, saya enggak tau. Kemungkinan tandatangan dipalsukan. Cap desa juga saya lihat kaya hasil scan," tegas Agun.
Anehnya, ungkap Agun, dalam surat tersebut tidak disertakan nama pemilik dan lokasi tanah. Hanya tertera luasanya saja yakni sekitar 6.100 meter persegi. Kemudian tanggal terbit surat pun sudah dua tahun lalu.
"Itu tahun 2020, kalau bener ada yang dirugikan harusnya laporan tahun 2020 atau tahun 2021," ucapnya.
Agun mengaku sudah berkonstasi dengan pihak kepolisian untuk mengambil langkah hukum. Sebab, kata dia, permasalahan ini sudah masuk dugaan pencemaran nama baik. Namun untuk sementara ini laporan belum dilakukan sebab masih mengumpulkan data lengkapnya.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Viral! Warga Malah Nonton Saat Gunung Semeru Luncurkan Debu Vulkanik Raksasa di Jembatan Ini
-
Viral Stiker Keluarga Miskin Ditempel di Rumah Punya Mobil,Bansos Salah Sasaran Lagi?
-
Geger Ngaku Anak Polisi Propam dan Pakai Mobil Sitaan, Borok Pria Ini Dibongkar Polda Metro Jaya
-
Disdik Turun Tangan, Bocah SD yang Viral Naik KRL Sendirian Bakal Pindah Sekolah
-
Bukan Nekat! Ini Rangkaian Persiapan Sang Ibu Sebelum Biarkan Hafitar Naik KRL Sendirian
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Selain Jalur Puncak Dua, Bupati Bogor Bocorkan Mega Proyek Jalur Tawasul yang Bikin Penasaran
-
Dedi Mulyadi: Satu Kecamatan Satu Lapangan Sepak Bola Standar Profesional
-
BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR Senilai Rp147,2 triliun
-
Hindari Jebakan Phishing, Cek di Sini Daftar Kanal Resmi BRI
-
Stop! Wajah Kusam Bukan Lagi Simbol Maskulin 2025: Inilah 4 Rahasia Sat-Set Cowok Auto-Glowing