SuaraJabar.id - Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan mengatakan pihaknya telah menetapkan status siaga darurat bencana.
Status tersebut ditetapkan untuk merespon hujan lebat disertai butiran es serta angin kencang yang menerjang sejumlah wilayah di Kota Tasikmalaya pada Selasa (25/1/2022).
Dari dara BPBD Kota Tasikmalaya, ada 50 kejadian yang tersebar di lima kecamatan akibat angin kencang dan hujan deras tersebut, dan laporan terus bertambah.
Mulai dari pohon tumbang, atap rumah tersapu angin dan tertimpa pohon hingga fasum fasos masyarakat yang rusak.
Baca Juga: Angin Kencang, Pohon Pinggir Jalan Sidoarjo Bertumbangan Timpa Pemotor Sampai Tewas
“Sesuai keputusan Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf, wilayah Kota Tasikmalaya berstatus Siaga Darurat Bencana,” ucap Ivan, Rabu (26/1/2022).
Penanganan masih terus dilakukan di lapangan mengingat banyaknya kejadian yang tersebar di berbagai wilayah.
Termasuk distribusi bantuan bagi warga terdampak tengah diupayakan melalui Biaya Tak Terduga (BTT) Pemkot Tasikmalaya.
“Tidak menutup kemungkinan jika statusnya bisa ditingkatkan menjadi tanggap darurat jika syaratnya terpenuhi.”
“Yang paling penting bantuan darurat bagi warga terkena dampak,” kata Ivan.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Tasikmalaya, Ucu Anwar mengatakan, laporan kerusakan akibat angin puting beliung masih terus masuk hingga siang tadi.
Tim juga masih melakukan penanganan beberapa pohon tumbang dan penambahan jumlah rumah yang rusak.
“Laporan masuk ada kemungkinan bertambah. Penanganan juga bersifat skala prioritas terutama pohon tumbang,” ucapnya.
Ia mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan apalagi sejak jauh hari BMKG memperingatkan prediksi cuaca ekstrem.
“Kalau bencana terus terjadi, bukan tidak mungkin naik status menjadi tanggap darurat bencana,” katanya.
Berita Terkait
-
Peringatan BMKG, Indonesia Diancam Cuaca Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi
-
Dampak La Nina: Ancaman Banjir dan Longsor Mengintai Indonesia
-
Curah Hujan Meningkat, ASDP Ingatkan Penumpang Kapal Penyeberangan Waspada Cuaca Ekstrem
-
Kronologi 9 Wisatawan Tewas Tertimpa Pohon Raksasa di Soppeng
-
Detik-detik Pohon Tumbang di Situs Mattabulu Soppeng, 9 Orang Meninggal Dunia
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend