SuaraJabar.id - Berbagai cara dilakukan umat Islam di Jawa Barat untuk menyambut bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah.
Di Kota Banjar, ratusan umat Islam turun ke jalan melakukan konvoi keliling kota pada Kamis (31/3/2022).
Umat Islam yang turun ke jalan tergabung daam kegiatan Tarhib Ramadhan yang erupakan salah satu bentuk syiar atau dakwah menyambut datangnya bulan suci Ramadhan tahun 1443 H.
Ketua panitia Tarhib Ramadan Muchtar Ghozali menuturkan kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan nilai persaudaran sesama umat Islam.
Baca Juga: Catat! Pemkab Purbalingga Pastikan Stok Pangan Aman Selama Ramadhan
“Kegiatan seperti ini rutin kami lakukan setiap tahun dalam rangka menyambut bulan penuh ampunan dan barokah,” kata Muchtar Ghozali kepada awak media.
Ia mengingatkan bahwa siapa saja yang menyambut masuknya bulan suci Ramadhan dengan bergembira maka oleh Allah SWT diharamkan jasadnya masuk neraka.
“Bulan Ramadhan ini penuh barokah, ampunan, dan bulan tarbiyah untuk meningkatkan ketakwaan serta keimanan kepada Allah SWT,” terangnya.
Warga Kota Banjar yang mengikuti Tarhib Ramadan tersebut jumlahnya mencapai ratusan. Terdiri dari santri, ormas dan kalangan masyarakat lainnya.
“Pesertanya ada dari pondok pesantren, ormas islam dan lapisan masyarakat yang lainnya. Seperti yang kita lihat tadi para peserta melakukan konvoi untuk mensyiarkan datangnya bulan suci Ramadhan,” tambahnya.
Baca Juga: Jawa Tengah, Jawa Timur dan Jawa Barat Diprediksi Jadi Tujuan Mudik Paling Banyak
Selain itu, Muchtar menegaskan dalam pelaksanaan puasa semua masyarakat harus saling menghargai.
“Kita semua harus saling menghargai, jangan sampai ada warung makan yang buka siang bolong dan menjajakan hidangan,” tuturnya.
Muchtar Ghozali berharap, pelaksanaan puasa pada tahun ini dapat lebih baik serta dapat meningkatkan keimanan umat islam kepada Allah SWT.
Berita Terkait
-
50 Gambar Ucapan Marhaban Ya Ramadhan Terbaru dan Gratis, Siap Pakai!
-
Doa Ziarah Kubur Sebelum Puasa Ramadhan, Ini Tata Cara yang Benar
-
Kapan Sidang Isbat 1 Ramadhan 1446 H? Ini Penentuan Awal Puasa
-
5 Bacaan Doa Menjelang Ramadhan Sesuai Sunnah Rasulullah SAW
-
Ramadhan 2025 Libur Berapa Hari? Ini Rincian Tanggalnya!
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Tips Tetap Bugar dan Sehat Selama Berpuasa Ramadan Menurut Dokter Penyakit Dalam
-
Dinkes Karawang Catat Peningkatan Kasus DBD di Awal 2025, Banyak Terjadi di Wilayah Perkotaan
-
Sopir Truk Maut Kecelakaan di Pasir Suren Sukabumi Ditetapkan Tersangka
-
Polisi Gagalkan Peredaran Sabu Senilai Rp500 Juta di Garut
-
Seluruh Korban Meninggal Kecelakaan Gerbang Tol Ciawi Berhasil Diidentifikasi