SuaraJabar.id - Harga cabai rawit di pasar tradisional Cianjur, Jawa Barat, mulai mengalami penurunan dari Rp 60.000 per kilogram menjadi Rp 49.000 per kilogram, meski belum mencapai harga normal.
Kepala UPTD Pasar Induk Pasirhayam Cianjur, Doni mengatakan penurunan harga cabai dan kebutuhan pokok lainnya disebabkan stok yang mulai meningkat di tingkat agen dan distributor seiring panen raya petani.
"Sejak tiga hari terakhir, harga cabai yang sempat melambung, saat ini menjadi Rp 49.000 per kilogram, cabai keriting dari Rp 40.000 menjadi Rp 35.000 per kilogram, hanya bawang merah dan putih mengalami kenaikan kenaikan Rp 1.000 menjadi Rp 30.000 per kilogram," katanya, Senin (11/4/2022).
Ia menjelaskan, penurunan harga juga terjadi untuk daging sapi dan ayam yaitu daging sapi dijual Rp 130.000 dari Rp 150.000 per kilogram sebelum masuknya puasa dan daging ayam turun Rp 3.000 menjadi Rp 37.000.
Pihaknya memperkirakan kenaikan harga akan kembali terjadi satu pekan menjelang lebaran, tetapi kenaikan tidak akan sampai melambung, karena koordinasi dengan pemangku kepentingan akan dilakukan untuk stabilisasi harga, termasuk dengan operasi pasar.
"Dinas akan menggelar operasi pasar murah untuk menekan kenaikan harga kalau sampai melambung tinggi, semoga tahun ini kenaikan harga kebutuhan pokok dan sayur mayur tidak sampai melambung," katanya.
Sementara itu, pedagang di Pasar Induk Pasirhayam Cianjur, mencatat penurunan harga kebutuhan pangan sudah terjadi sejak tiga hari yang lalu, seiring melimpahnya stok di tingkat agen dan distributor, meski penurunan belum kembali ke harga normal.
"Perkiraan kami turun kembali ke harga normal biasanya setelah lebaran, untuk saat ini, harga yang sudah turun seperti cabai, daging dan telur, termasuk untuk sembako hanya gula dan minyak goreng yang masih mahal," kata Risma, pemilik kios sembako di Pasar Induk Pasirhayam.
Ia menambahkan harga kebutuhan pangan akan kembali meningkat sepekan menjelang Lebaran, karena tingginya permintaan barang-barang konsumsi dari masyarakat.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa dan Salat Lengkap Wilayah Cianjur Sekitarnya, Senin 11 April 2022
"Kami juga berharap sama menjelang lebaran kenaikan harga tidak sampai melambung tinggi," katanya. [Antara]
Berita Terkait
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini, Cabai Makin Murah Sentuh Rp40 Ribu
-
Harga Pangan Nasional Mayoritas Turun, Cabai hingga Beras Terkoreksi
-
Harga Cabai dan Daging Sapi Mulai Berangsur Turun
-
Melihat Upaya Pemulihan Jalan Lembah Anai, Jaga Konektivitas Stabilitas Pangan
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Persib vs Persija: Antara Dominasi Maung Bandung dan Kebangkitan Macan Kemayoran
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian