SuaraJabar.id - Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf mengatakan dirinya heran ada wilayahnya yang terendam banjir hingga ketingian dua meter.
Sebelumnya diberitakan, diterjang banjir pada Jumat (15/4/2022) malam lalu. Banjir disebabkan oleh jebolnya kirmir Sungai Dalem Suba.
Yusuf mengatakan, banjir dengan ketinggian itu sebelumnya belum pernah terjadi di Kota Tasikmalaya.
“Saya juga heran, di daerah Sukasirna sini tiba-tiba banjir. Makanya minta Dinas PUTR untuk mengkaji akar permasalahannya.”
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Tasikmalaya Hari Ini, Minggu 17 April 2022
“Lalu penanganannya seperti apa agar kejadian ini tidak berulang,” ucap Wali Kota Tasikmalaya, Minggu (17/4/2022).
Ia meminta instansi terkait segera melakukan penanganan beberapa kirmir yang jebol agar banjir tidak terulang.
“Informasinya yang jebol kewenangan provinsi sedang diperbaiki. Satu lagi kewenangan kita. Semoga cepat tuntas,” kata Yusuf.
Kirmir yang jebol sendiri letaknya cukup jauh dari Kampung Sukasirna. Tepatnya Kampung Sampalan di kelurahan yang sama.
Sejak Minggu (17/4/2022), penanganan darurat melibatkan lebih banyak orang daripada hari sebelumnya.
Baca Juga: Warga Temukan Uang Segepok saat Menjaring Ikan di Lokasi Banjir
Petugas dari PSDA Jabar memasang bronjong batu dan karung pasir. Namun masih ada air yang masuk meski dilapisi plastik.
Sementara itu warga di Kampung Sukasirna masih was-was karena kirmir Sungai Dalem Suba sepanjang 30 meter yang jebol baru mendapatkan penanganan darurat.
Jika hujan besar dari pusat kota seperti saat bencana, otomatis debit air akan memenuhi Sungai Dalem Suba.
“Kalau limpas lagi, airnya bakal membanjiri kampung sini. Mudah-mudahan perbaikannya cepat selesai,” kata Roni (34) warga Sukasirna.
Berita Terkait
-
Sengit! Tiga Cagub Saling Adu Gagasan di Debat Final Pilkada Jakarta 2024
-
Lewat Program Kolam Pipi Monyet, Dharma Pongrekun Sesumbar Bikin Banjir Jadi Anugerah Warga Jakarta
-
Hujan Deras? Amalkan Doa Ini Saat Naik Mobil untuk Perjalanan Aman
-
Awas Kehujanan! BMKG Prediksi Hujan di Seluruh Jakarta Sabtu Malam
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang