SuaraJabar.id - Pertandingan kedua timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste dalam lanjutan babak fase grup A cabang sepak bola SEA Games 2021 berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan tim Garuda Muda.
Empat gol kemenangan timnas Indonesia dicetak oleh Egy Maulana Vikri pada menit ke-15, dua gol dari Witan Sulaeman serta satu gol dari Fachruddin Aryanto menit ke-58.
Sedangkan satu gol Timor Leste dicetak oleh Mauzinho pada menit ke-69. Kemenangan ini membuat Indonesia saat ini masih bertengger di peringkat ke-4 klasemen grup A.
Kekalahan dari Indonesia memastikan langkah Timor Leste di cabang sepak bola SEA Games 2021 berakhir.
Yang menarik, pada pertandingan Indonesia U-23 vs Timor Leste ini ternyata menarik perhatian dari pelatih Vietnam, Park Hang-seo.
Dari laporan media Vietnam, Vietnamnet.vn, Selasa (10/5/2022), pelatih Park Hang-seo tampak hadir di Viet Trì Stadium.
Park Hang-seo dari foto yang dipublikasikan media Vietnam itu tampak duduk tepat di belakang Sekjen PSSI, Yunus Nusi dan Direktur timnas, Indra Sjafri.
"Pelatih Park Hang-seo juga datang ke lapangan untuk menonton pertandingan," tulis caption media Vietnam itu.
Park Hang-seo tentu saja datang untuk mengamati permainan kedua tim, utamanya Timor Leste yang bakal menjadi lawan terakhir Vietnam di grup A.
Baca Juga: Egy dan Witan Gemilang, Timnas Indonesia U-23 Gulung Timor Leste 4-1
Vietnam akan menghadapi Timor Leste pada 15 Mei 2022 setelah pertandingan melawan Myanmar.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
-
Warisan Utang Rp621 Miliar Hantui Jabar, Dedi Mulyadi Sebut Ruang Fiskal 2026 Terpukul Telak