SuaraJabar.id - Timnas Indonesia U-23 akan lakoni partai melawan Malaysia U-23 dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2021, Minggu (22/5/2022) di Stadion My Dình National Stadium.
Pertemuan kedua negara ini menjadi ulangan partai perebutan medali perunggu 1985 di Bangkok. Saat itu, kedua negara juga gagal di semifinal.
Malaysia kalah adu penalti dengan Singapura. Timnas Indonesia gagal ke final SEA Games 1985 setelah dipecundangi Thailand dengan skor telak 7-0.
Saat itu timnas Indonesia dilatih oleh Harry Tjong. Ini menjadi tahun kedua, Harry Tjong melatih skuat Merah Putih. Kedatangan timnas ke Bangkok 1985 sebenarnya membawa misi untuk balas kegagalan di SEA Games 1983.
Baca Juga: Tersisa 4 Pemain Cadangan, Kans Timnas Indonesia Raih Perunggu SEA Games 2021 Kecil?
Di SEA Games 1983, timnas bahkan tak mampu lolos dari babak fase grup. Skuat Merah Putih di SEA Games 1985 salah satunya diisi oleh bintang Persib, Ajat Sudrajat.
Menyandang gelar top skorer dan pemain terbaik di Divisi Utama 1983-84, Ajat Sudrajat menjadi pemain yang sangat diandalkan Harry Tjong.
Namun saat itu permainan impresif timnas tak muncul. Banyak yang menduga hal itu disebabkan ketegangan antar pemain yang berasal dari Perserikatan dan Galatama.
Setelah dikalahkan dengan skor telak 0-7 oleh Piyapong Pue-on dkk, Timnas Indonesia bersua Malaysia di Suphachalasai Stadium pada 16 Desember 1985.
Harapan untuk bisa meraih medali perunggu juga kemudian sirna saat Lim Teong Kim mencetak gol tunggal pada menit ke-67. Kegagalan ini tentu saja membuat sesak publik sepak bola nasional.
Baca Juga: Alexandre Polking Sebut Suatu Saat Timnas Indonesia akan Kalahkan Thailand
Apalagi di era tersebut, timnas Indonesia dianggap memiliki banyak pemain kualitas. Bahkan skuat timnas disebut mempunya generasi emas karena di tahun yang sama, mereka mampu tunjukkan kekuatan di Pra Piala Dunia 1986.
Berita Terkait
-
Patrick Kluivert Kirim Utusan Temui Pemain Keturunan Lombok di Italia Buat Lawan China
-
Erick Thohir Kenalkan Direktur Teknik PSSI Dalam Waktu Dekat, Siapa?
-
Wajah Muda, Umur Tua: Awas Trik Licik Piala Dunia U-17
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Viral Pria Berbaju Timnas Indonesia Injak Situs Artefak Batu Kenteng Songo di Puncak Merbabu
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura