SuaraJabar.id - Bukan perkara mudah kehilangan sosok orang terkasih apalagi anak. Begitupun yang dirasakan Ridwan Kamil, istri dan kedua anaknya yakni Zara dan Arka.
Harapan besar seorang ayah untuk penerusnya selama ini kini ia limpahkan kepada sang bungsu, Arkana Aidan Misbach.
Harapan itu dituangkan Ridwan Kamil melalui unggahan akun media sosial Instagram miliknya @ridwankamil beberapa waktu lalu.
Sebuah video berisi Kang Emil bersama sang istri Atalia Praratya dan Arka di tengah, berlatar belakang Masjid Al Mumtadz.
Baca Juga: Cerita Kocak Ridwan Kamil Terima Ungkapan Duka Warga, Ada Ibu-Ibu Ucapkan Selamat Idulfitri
Doa besar Kang Emil terpatri kepada Arka sebagai penerus Emmeril Kahn Mumtadz mewujudkan mimpi sang kakak.
"Saatnya kamu meneruskan semangat A Eril membangun dunia yang lebih baik dan lebih mulia, Bismillah kita mulai dengan menyelesaikan Masjid Al Mumtadz ini ya Arka," tulis Kang Emil dalam badan postingan tersebut.
Kang Emil juga turut berjanji akan merawat dan membesarkan Arka selayaknya ia Eril selama ini meski Arka bukanlah darah dagingnya.
"Kami akan mencintai dan mendidikmu Seperti kami mencintai dan mendidik A Eril," tegas Kang Emil.
Postingan harapan Kang Emil ini pun mendapat respon positif dari 600 ribu lebih warganet dengan belasan ribu komentar doa dan dukungan yang sama.
"Ya Allah Pak Gub, semoga Arka bisa melanjutkan kebaikan Eril," doa akun @masir***.
"Semangat pemimpin masa depan," sambung yang lain @dhu***.
Kocaknya ada satu komentar dari netizen yang malah meminta diadopsi oleh Ridwan Kamil. "Pak adopsi saya lah jadi anak bapak," tulis akun @lin***
Komentar ini kemudian dibalas oleh Kang Emil. Ia mengatakan, "Masa mengadopsi ibu-ibu. Tapi lowongan asisten rumah tangga memang ada,"
Sontak saja jawaban Ridwan Kamil ini pun kembali buat riuh netizen. Mereka senang karena Kang Emil tetap kocak merespon komentar dari para netizen.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Mendadak The Jakmania, Coach Justin Beri Respons Menohok: Oportunis!
-
Akademisi Sebut Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil sebagai Kebohongan
-
Beda Pendidikan Susi Pudjiastuti vs Ridwan Kamil, Disentil Gegara Pidato Seksis Soal Janda
-
Satu Banding 3 Beda Kekayaan Ridwan Kamil Vs Susi Pudjiastuti: Ayo Mau Omong Apa?
-
Relawan RIDO Dipersekusi dan Dipukul saat Pasang Stiker, Tim Hukum Pertanyakan Pelanggarannya
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya