SuaraJabar.id - Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat hari ini mengumumkan hasil seleksi PPDB Jabar 2022 Tahap 1 untuk Jenjang SMA, SMK dan SLB.
Hasil seleksi PPDB Jabar 2022 bisa dilihat melalui situs ppdb.disdik.jabarprov.go.id mulai hari ini, Senin (20/6/2022) mulai pukul 14.00 WIB.
Berikut langkah-langkah untuk cek pengumuman PPDB Jabar tahap 1 tahun 2022:
- Buka laman ppdb.disdik.jabarprov.go.id;
- Scroll ke bawah hingga menemukan "Wilayah Tujuan PPDB";
- Pilih Cabang Dinas Pendidikan (Cadisdik) sesuai wilayah pendaftaran PPDB, lalu klik "Buka Laman Cadisdik";
- Klik menu "Hasil Seleksi" dan isi kolom pencarian Masukkan jenjang pendaftaran yang dipilih (SMA, SMK, atau SLB);
- Masukkan kota tempat pendaftaran PPDB Jabar 2022;
- Masukkan jenis sekolah (negeri atau swasta);
- Cari sekolah tujuan yang dipilih untuk mengikuti seleksi PPDB Jabar 2022; dan
- Jika sudah ditemukan, klik "Hasil Seleksi", nantinya akan muncul daftar nama peserta yang dinyatakan lolos pada PPDB Jabar tahap 1.
Jika ternyata dinyatakan lolos tahapan PPDB Jabar 2022 Tahap 1, calon peserta didik harus melakukan daftar ulang ke sekolah tujuan sesuai pada saat pendaftaran.
Proses daftar ulang dapat dilakukan secara langsung dengan mendatangi sekolah bersangkutan atau melalui laman resmi atau website sekolah tersebut.
Selain melalui web Disdik Jabar, calon peserta didik juga bisa mengambil hasil pengumuman ke sekolah tujuan.
"Oh iya, kalian bisa mengambil hasil pengumumannya ke sekolah tujuan (sekolah tempat mendaftar)," tulis akun Instagram Disdik Jabar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial