SuaraJabar.id - Kisah sedih dan pilu harus dialami Dinda Monalisa (24), warga Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi. Tubuhnya kini masih tak berdaya usai mengalami insiden kecelakaan mengerikan.
Ia mengalami kecelakaan lalu lintas pada pada Desember 2021 di Jalan Amir Machmud, Kota Cimahi. Kedua kakinya belum bisa digunakan untuk berjalan karena terluka parah usai dilindas truk yang menabraknya, yang membuatnya hanya bisa terbujur kaku di tempat tidur.
"Tapi penabrak itu enggak kasih biaya pengobatan sampai selesai, alasannya cuma mitra perusahaan, buka pegawai," terang Dinda saat dihubungi Suara.com pada Rabu (29/6/2022).
Imbasnya, ia tak bisa bekerja untuk sementara. Padahal Dinda merupakan tulang punggung keluarga. Jalan cepat pun ditempuhnya dengan meminjam uang kepada rentenirrentenir untuk biaya pengobatan biaya kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: Video Viral Kejinya Rentenir Tagih Utang: Tendang Pintu, Ibu-ibu di Dalamnya Langsung Lemas
"Waktu itu butuh uang cepat untuk berobat, jadi terpaksa pinjam ke rentenir," ucap Dinda.
Namun, pinjaman itu berbuntut panjang. Dinda dan keluarganya kini selalu dihantui rentenir lantaran
belum juga bisa melunasi utangnya. Sampai akhirnya memutuskan menjual rumahnya demi melunasi utang dan masih biaya berobat.
Rumahnya yang hendak dijual berada di Jalan Sukawargi, Gang Mamaduki, RT 02/13, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi. Dinda mematok harga Rp 250 juta untuk rumah sederhana miliknya.
"Iya mau dijual rumahnya, karena sedang butuh uang untuk bayar utang akhir bulan ini. Agak besar juga jumlahnya, dan saya juga butuh buat sehari-hari," ujar Dinda.
Selama tak bisa bekerja, Dinda yang saat ini tinggal bersama ibu dan seorang adiknya bergantung pada pekerjaan sampingan sang adik sebagai guru les. Terkadang ia juga dibantu temannya yang rutin membuka donasi.
Baca Juga: Hindari Rentenir, Nasabah ini Malah Terciduk Lagi Bersembunyi di Bawah Kolong Meja
"Adik masih kuliah semester 4, sambil kerja juga buat bantu biaya sehari-hari. Terus ada teman juga yang kadang bantu dari donasi, kalau enggak dari situ ya darimana lagi," tutur Dinda.
Belum lagi masa penyembuhan luka dan kakinya yang patah masih membutuhkan waktu lama. Ia mesti menjalani fisioterapi di RSUD Cibabat Kota Cimahi agar bisa segera beraktivitas kembali.
"Masih butuh waktu cukup lama buat sembuh. Kaki kiri alhamdulillah sudah bisa digerakkan, kalau kaki kanan baru terbentuk lagi ototnya. Jadi sekarang yang hanya bisa di atas kasur saja," ujar Dinda.
Jika rumahnya nanti laku terjual, Dinda mengatakan bakal langsung melunasi utangnya. Sementara sisa uangnya akan digunakan untuk mengontrak rumah dan pegangan untuk kebutuhan sehari-hari.
"Mudah-mudahan ada yang mau beli rumahnya karena memang butuh banget. Kalau masalah tinggal dimana setelah terjual, ya paling ngontrak dulu. Nanti sisa uangnya buat berobat dan biaya adik lanjut kuliah," kata Dinda.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Ayah Rozak Buka Peluang Untuk Dedi Mulyadi Bisa Dekati Ayu Ting Ting: Nanti Jadi Gubernur
-
Lempar Pantun Saat Rapat DPRD Jawa Barat, Nisya Ahmad Tuai Kritik Menohok
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan