SuaraJabar.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts sangat kecewa anak asuhnya mengalami kekalahan 1-3 atas Madura United di pekan kedua Liga 2022-23, Sabtu (30/7/2022).
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Persib sempat unggul terlebih dahulu lewat gol David da Silva pada menit ke-17.
"Kekecewaan besar untuk kita semua, memimpin 1-0 pada babak pertama, dan pada akhirnya kalah 3-1," kata Robert saat jumpa pers selepas pertandingan.
Robert menilai anak-anak asuhnya sudah berupaya maksimal di pertandingan tersebut, tetapi ia mengakui Madura United bukanlah lawan yang mudah untuk ditaklukkan.
Hanya saja, Robert menyoroti bagaimana para pemain Maung Bandung tidak bisa menangkal agresivits Madura United saat menyerang maupun bertahan ketika sudah unggul lebih dulu.
Di sisi lain, juru taktik asal Belanda itu menilai bahwa Laskar Sape Kerrab seharusnya tidak mendapatkan hadiah tendangan penalti.
Robert berpendapat bahwa dalam insiden yang terjadi pada menit ke-77 itu Fitrul sudah lebih dulu bisa menjangkau bola sebelum Lulinha tersungkur di dalam kotak penalti Persib.
"Tentu ini semakin membuat sulit. Tapi seperti yang saya sampaikan di awal, kami harus lebih kuat," kata Robert.
Setelah sempat unggul satu gol, pada babak kedua, Madura United berbalik unggul.
Gawang Persib yang dikawal Fitrul Dwi secara bergantian dijebol oleh Luiz 'Lulinha' Marcelo, Pedro Henrique, dan eksekusi penalti Hugo Gomes. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Rumor Marc Klok Tak Sampai Telinga Jacksen F Tiago, Owner Persis Solo Jalankan Operasi Senyap?
-
Hasil Persib Vs Madura United, 4 Gol Diborong Pemain Kelahiran Brazil, Ciro Alves Mulai Debut Dibayangi Lulinha Top Skor Liga 1
-
Epic Comeback, Madura United Kokoh di Puncak Klasemen Permalukan Persib Bandung di GBLA
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
-
Filosofi Jersey Anyar Persija Jakarta: Century Od Glory, Terbang Keliling JIS
-
Braakk! Bus Persib Bandung Kecelakaan di Thailand, Pecahan Kaca Berserakan
-
5 Rekomendasi HP Realme RAM 8 GB Memori 256 GB di Bawah Rp 4 juta, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Gerai Tinggal 26, Stok Expired Menggunung! Akuisisi TGUK Penuh Drama
Terkini
-
Gamelan Cirebon Bikin Profesor Amerika Jatuh Cinta: Terbuat dari Cinta!
-
Mengenang Warisan Abadi Tjetjep Muchtar Soleh, Bapak Pembangunan Pendidikan Cianjur
-
Tjetjep Muchtar Soleh, Mantan Bupati Cianjur yang Membangun dengan Hati Tutup Usia
-
Disindir Lewat Medsos, Pekerja Pariwisata Jabar Ancam Dedi Mulyadi Soal Study Tour
-
Viral Pembagian Bir di Pocari Sweat Run 2025, Pemkot Bandung Gercep: Komunitas Lari Dipanggil