SuaraJabar.id - Baru-baru ini sebuah video haru tengah menjadi viral di media sosial. Pasalnya terlihat sepasang ayah dan anak yang berjalan kaki bersama meski panas matahari terlihat sangat terik.
Bukan hanya itu, publik juga dibuat semakin terenyuh ketika mengetahui kisah di balik perjalanan pasangan ayah dan anak tersebut. Rupanya mereka rela berjalan kaki bersama demi menunaikan nazar pasca sang ayah diberi kesembuhan.
Kisah ini seperti yang terlihat di video unggahan akun Instagram @realate.id. Tidak ada keterangan di mana dan kapan video tersebut direkam, hanya terlihat perjalanan pasangan ayah-anak yang melewati seorang pengendara sepeda motor.
Pengendara itulah yang sigap mengabadikan momen perjalanan seorang pria dengan anak laki-laki kecil berpakaian hijau di sebelahnya.
"Bayar nazar kesembuhan, bapak dan anaknya rela jalan kaki dari Surabaya ke Palembang," tulis pemilik video, dikutip Suarajabar.id pada Minggu (7/8/2022).
Terlihat keduanya berjalan di pinggir jalan raya yang sesekali juga dilewati kendaraan bermotor. Tampak sang ayah berjalan di sisi luar sambil membawa ransel dan menggandeng putranya.
Sesekali bocah itu terlihat memainkan langkah kakinya, semata agar tidak bosan dan lelah karena perjalanan panjang yang harus mereka lalui. Apalagi karena jalan yang dilewati juga panas dan berdebu.
Bukan cuma sebuah ransel besar, sang ayah terlihat membawa beberapa tas lagi. Sebuah kertas juga terlihat ditempel di tas ranselnya, menerangkan kalau ia dan sang putra sedang berjalan kaki dari Surabaya ke Palembang.
Usut punya usut, keduanya ternyata bernazar untuk berjalan kaki dari kediaman mereka di Palembang, Sumatera Selatan sampai Surabaya, Jawa Timur setelah penyakit sang ayah sembuh. Sementara yang terekam di video adalah momen ketika keduanya berjalan kaki kembali ke Palembang.
Baca Juga: Bikin Video di Taman Hiburan, Cewek Ini Tak Sengaja Rekam Penampakan
Tentu saja perjalanan tak biasa pasangan ayah dan anak ini mendapat perhatian banyak warganet. Publik ikut dibuat terharu sekaligus mendoakan agar perjalanan keduanya dilancarkan.
"Semoga jadi anak yang berbakti Amin," komentar warganet.
Kewajiban Melakukan Nazar
Para ulama sepakat, orang wajib melaksanakan sesuatu yang telah dinazarkannya kepada Allah SWT. Namun ada ketentuan, nazar yang wajib dipenuhi adalah untuk melakukan kebaikan dan bukan bermaksiat kepada Allah SWT.
Bila seseorang yang telah bernazar tidak mampu melaksanakanya, maka harus membayar kafarat atau denda. Denda itu adalah salah satu dari alternatif berikut secara berurutan:
- Memberi makan sepuluh fakir miskin
- Memberi pakaian kepada sepuluh fakir miskin
- Memerdekakan hamba sahaya
- Berpuasa selama tiga hari
Tag
Berita Terkait
-
Viral Pengakuan Mengejutkan Mantan Pasien Gus Samsudin, Berobat Malah Sakit hingga Perut Melepuh
-
Wanita Paruh Baya Tolong Bule yang Mengaku Alami Cedera Kaki dan Tak Punya Uang, Endingnya Bikin Terharu
-
Driver Ojol Ini Dikira Korban Kecelakaan, Saat Ditolong Ternyata Lagi Cari Ikan di Selokan
-
Dompet Tertinggal di Dashboard Sepeda Motor, Berujung Dimaling, Warganet: Kenapa Taruh Dompet Sembarangan?
-
Warga Dengar Suara Minta Tolong Sampai Lapor Polisi, Saat Disisir Isi Rumah Kosong Melompong, Publik Curiga
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Harga Emas Antam Stagnan, Hari Ini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Poin-poin Utama UU BUMN: Resmi Disahkan DPR RI, Selamat Tinggal Kementerian BUMN
Terkini
-
Dedi Mulyadi Akan Hentikan Dapur MBG yang Racuni Siswa
-
4 Korban Meninggal Kembali Ditemukan dari Reruntuhan Ponpes Al Khoziny
-
Bukan MBG? BGN dan Dinkes KBB Buka Suara Tegas Soal Kematian Siswi Bandung Barat yang Misterius
-
Update Keracunan Massal Garut: Ratusan Pulih, Sampel Makanan Diuji!
-
Aksi Bakar Mukena di Tiga Masjid, Pria Bermukena Ditangkap Polisi