SuaraJabar.id - Aksi kejahatan memang bisa terjadi kapan dan di mana saja. Bahkan belakangan para pelaku kejahatan ini semakin berani, termasuk maling yang nekat melakukan aksinya saat korban sedang mengadakan siaran langsung di Instagram.
Hal inilah yang terekam di video yang diunggah di Instagram @jktinfo24jam. Terlihat dua perempuan muda yang sedang mengadakan live Instagram sambil mengobrol di sebuah warung kopi.
Tampak seorang pria yang diam-diam mengawasi mereka dari belakang. Namun hal itu tak membuat mereka curiga karena keduanya juga sibuk bercengkerama sendiri.
Sampai tiba-tiba pria itu maju dan merebut handphone yang terletak di atas meja kemudian kabur begitu saja. Dengan cepat perempuan pemilik HP itu juga ikut mengejar pelaku, yang tak lama disusul temannya.
Keduanya terlihat berteriak panik. "Ada maling, Bang," ucap teman korban tampaknya kepada pemilik warung kopi, seperti dikutip SuaraJabar.id, Rabu (17/8/2022).
Tak lama terdengar teriakan bernada marah dari seorang pria, sementara live IG tetap berjalan sambil memperlihatkan teman korban yang berusaha mengejar maling tersebut.
Melansir keterangan di kolom caption, insiden ini terjadi di sebuah warung kopi di Jalan Bali Matraman, dekat Masjid As-Syafi'iyah, Manggarai Selatan, Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa (16/8/2022) sekitar pukul 04.00 WIB.
"Korban, E, mengatakan, saat itu dirinya sedang mampir ke warkop setelah menjaga ibunya di rumah sakit. Ia belum sempat makan sejak sore lantaran harus menjaga ibunya yang sedang sakit," ungkap @jktinfo24jam.
Perihal dirinya yang tidak menyadari pelaku, rupanya hal ini karena pria tersebut berpura-pura memesan makanan.
Baca Juga: Cerita Hotman Paris dan Keluarga Pantang Naik Satu Pesawat yang Sama, Alasannya Bikin Merinding
Segera setelah HP-nya diambil, E langsung mengejarnya, bahkan hampir berhasil menarik pelaku yang akan kabur bersama temannya dengan menaiki sepeda motor. Namun saat itu E malah diancam dengan senjata tajam.
Atas peristiwa itu, E mengaku kehilangan HP yang bahkan baru diberinya setelah bekerja mencuci piring di kantin tempat ibunya berdagang. Bahkan rencananya HP itu akan ia jual untuk biaya rumah sakit, nahas kini malah hilang lantaran diambil maling.
Warganet pun ikut prihatin dengan nasib kedua perempuan muda ini. Meski begitu mereka yakin pelaku bisa segera tertangkap karena wajahnya yang terpampang jelas di video.
"Tenang mba... Kalo dah viral... Pasti keciduk... InsyaAllah," kata warganet.
"Ikut live biar viral," celetuk warganet dengan pelaku yang terang-terangan mengawasi dari belakang kedua perempuan muda tersebut.
"Jelas banget yaa tu malingnya... semogaa aja bisa ketangkep," tutur warganet.
Berita Terkait
-
Pertemuan Ayah dan Anak Usai 18 Tahun Terpisah Bikin Terenyuh Warganet
-
Nasi Goreng Viral Cuma Rp1000, Rasanya Enak dengan Porsi Tak Main-main
-
"Saya Nggak Mau Maju, Didorong-dorong" Ucapan Bocah Jawab Pertanyaan Jokowi Disinggung Publik
-
Sedang di Malaysia, SBY Tak Hadiri Undangan Jokowi pada Sidang Tahunan MPR, Pengamat: Bukan Sikap Negarawan
-
Habis Dinner Romantis, Viral Influencer Dipaksa Terjun dari Tebing Hampir 25 Meter
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Viral Dentuman Horor di Cirebon, Benarkah Ada Bola Api Menghantam? Ini Pengakuan Warga
-
Langit Aneh di Cirebon: Cahaya Melintas dari Losari Hingga Ciperna, Apa Sebenarnya yang Terjadi?
-
Dentuman Misterius Guncang Cirebon Usai Maghrib, BMKG Sebut Bukan Gempa, Curigai Ada Meteor Jatuh?
-
Surat Edaran Gubernur Jabar Bikin Heboh, Semua Pihak Diimbau Donasi Rp1.000 Per Hari, Apa Tujuannya?
-
Dedi Mulyadi Putar Otak: ASN Jabar Jadi Tenaga TU di Sekolah! Ini Alasannya