SuaraJabar.id - Pengamat sepak bola Doni Setiabudi berharap pelatih Persib Bandung Luis Milla memberikan banyak kesempatan kepada para pemain muda untuk tampil pada kompetisi.
Menurutnya, banyak pemain muda potensial yang layak diberikan kesempatan lebih untuk bermain secara reguler. Seperti Fitrul Dwi Rustapa, Robi Darwis, Beckham Putra Nugraha hingga Arsan Makarim.
"Luis Milla harus berani regenerasi pemain tua dan berikan pemain muda kesempatan," kata Doni saat dihubungi Suara.com pada Minggu (4/9/2022).
Meski begitu, kata dia, pemain senior yang sudah berusia tua bukan tidak pantas untuk membela Persib Bandung lagi. Namun bisa menjadi backup dan membimbing para pemain muda.
Baca Juga: LIGA 1: Jelang Persib vs Rans Nusantara FC, Luis Milla: Kami Lupakan Awal Buruk di Liga
Ia mencontohkan pada posisi penjaga gawang. Jalu, sapaan Doni Setiabudi mengakui kualitas kiper senior Persib I Made Wirawan. Namun faktor usia menurutnya sudah seharusnya pos penjaga gawang diberikan kepada pemain muda seperti Fitrul Dwi Rustapa dan Teja Paku Alam.
"Kemudian Jupe (Achmad Jufriyanto) pengalaman ada tapi fisik udah ketinggalan karena pemain sekarang pada cepat-cepat. Dari kacamata saya lebih baik Milla mencoba pemain-pemain muda mana saja yang bisa masuk strategi yang Luis Milla terapkan," ujarnya.
Doni meyakini dengan kualitas yang dimilikinya, Luis Milla mampu membawa Persib Bandung bangkit usai hasil buruk dalam beberapa hari terakhir.
Meski pelatih asal Spanyol itu masuk saat BRI Liga 1 musim 2022/2023 sudah berjalan dan bursa transfer pemain sudah ditutup.
"Kalau bursa sudah dibuka saya pikir Milla akan membeli pemain yang dibutuhkan di Persib," ucap Doni.
Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini Persib vs RANS, Luis Milla Sebut sebagai Laga Final
Luis Milla sendiri pertama kali akan mendampingi skuad Pangeran Biru saat menghadapi Rans Nusantara FC pada pekan ke-8 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung pada Minggu (4/9/2022) sore.
Berita Terkait
-
Dihadiri Bintang Persib Marc Klok, Mills Launching Fall Winter 2025
-
Tak Cuma Saddil dan Jordi Amat, Bos Persib Akui Komunikasi dengan Jay Idzes dan Ragnar Oratmangoen
-
BRI Liga 1: Kans Persib Bandung Samai Rekor Back to Back Juara Bali United
-
Tanpa Tyronne Del Pino saat Jamu Bali United, Persib Bakal Sulit Cetak Gol?
-
Profil Hery Fatah, Legenda Persib Bandung Era-70an Meninggal Dunia
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham