SuaraJabar.id - Beredar kabar di jejaring media sosial seorang warga Bekasi berinisial MF menjadi korban penculikan kemudian dibuang ke daerah pegunungan di Sukabumi.
Dari informasi yang beredar, korban merupakan karyawan percetakan dan merupakan Pasirgombong, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Korban mengaku diculik oleh sekelompok orang di daerah tingkungan Lemah Abang, Jalan Urip Sumoharjo pada Rabu, 14 September 2022 sekitar pukul 01.00 WIB.
Ia mengaku dimasukan ke mobil avanza dan motor miliknya dibawa dua orang pelaku. Korban dibawa ke sebuah ruko dan dianiaya lalu ditinggalkan di ruko tersebut.
Baca Juga: Geger Muncul Sumur Api di Sampang Madura, Videonya Viral
Pada malamnya, korban dijemput pelaku menggunakan mobil dan pergi ke daerah Sukabumi dan dibuang di daerah pegunungan Sukabumi.
Ia mengaku pingsan dan ketika sadar HP, KTP, Dompet dan motornya hilang. Korban langsung melaporkan kejadian ini ke Polsek Cisaat. Adapun korban bisa pulang ke Cikarang setelah naik kendaraan travel.
Mengenai kabar itu, Kapolsek Cisaat AKP Deden Sulaeman menegaskan pihaknya tidak pernah menerima laporan seperti dalam kabar tersebut.
"Terkait adanya pemberitaan di media sosial bahwa ada seseorang yang diduga telah dilakukan penculikan dan kemudian dibuang di wilayah sukabumi, yang mengaku bahwa korban telah melapor ke Polsek Cisaat. Kami dari Polsek Cisaat sampai saat ini belum menerima ataupun tidak pernah menerima laporan tersebut," ujar Deden dikutip dari Sukabumiupdate.com--jejaring Suara.com, Kamis (15/9/2022).
Kendati demikian, Polsek Cisaat akan berkoordinasi dengan masyarakat dan sudah memerintahkan jajaran Unit Intelkam dan Unit Reskrim untuk mendalami informasi tersebut.
Selain itu Polsek Cisaat akan berkoordinasi dengan kepolisian di Bekasi terkait kejadian tersebut.
“Apakah yang bersangkutan itu korban penculikan kemudian dibuang di wilayah Sukabumi, nanti kita akan koordinasi selanjutnya dengan pihak Kepolisian di Bekasi," ujarnya.
Berita Terkait
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indosia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Pacari Richelle Skornicki, Aliando Syarif Sempat Mengaku Capek Hidup Sendiri
-
Viral Guru Honorer Belasan Tahun Digaji Rp200 Ribu Kini Lolos Sertifikasi
-
Muncul Kecurigaan Sosok 'Stuntman' saat Ivan Sugianto yang Ditangkap, Lex Wu: Itu Asli
-
Viral Fenomena Alam bak 'Awan Kinton' Jatuh, Begini Penjelasan BMKG
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang