Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Minggu, 18 September 2022 | 19:37 WIB
DOK - Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. [Antara]

SuaraJabar.id - Persib Bandung memutuskan untuk menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Gedebage, Kota Bandung sebagai markas mereka di Liga 1 musim ini.

Sebelum menggunakan Stadion GBLA, Persib bernah bermarkas di Stadion Si Jalak Harupat, Kutawaringin, Kabupaten Bandung selama beberapa musim.

Usai ditinggal persib, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bandung dari Stadion Si Jalak Harupat pun berkurang.

Dengan jadwal rutin dan berlangsung setahun penuh, PAD dari Stadion Si Jalak Harupat ketika menjadi home base Persib terbilang besar.

Baca Juga: Kenalan sama Bacuya Yuk, Maskot Piala Dunia U-20 2023 yang Resmi Rilis

Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Bandung Marlan Nirsyamsu mengatakan, untuk saat ini perpindahan home base Persib Bandung ke GBLA tidak menjadi masalah berarti.

"Kan mau ada Piala Dunia, jadi di Stadion si Jalak Harupat juga sedang ada perbaikan," ujar Marlan, Minggu (18/9/2022).

Terlebih masih ada sejumlah fasilitas olah raga lain seperti mini stadion yang juga menjadi PAD dari Stadion Si Jalak Harupat.

"Dari indoor juga, mudah-mudahan bisa ada pertandingan untuk Proliga," ucapnya.

Namun tidak akan adanya Persib Bandung di Si Jalak Harupat dikemudian hari, membuat Dispora Kabupaten Bandung harus memutar otak supaya Stadion si Jalak Harupat bisa tetap memberi PAD.

Baca Juga: Makna Badak Bacuya Maskot Piala Dunia U-20, Penuh Filosofi

"Nanti akan kami pikirkan caranya. Bisa digunakan oleh kegiatan lain," ujarnya.

Load More