SuaraJabar.id - Gelandang Persib Beckham Putra Nugraha tampil apik saat Persib Bandung menjamu Barito Putera di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (16/9/2022) lalu.
Pada laga itu, pemain kelahiran 29 Oktober 2001 ini tampil 80 menit dengan menyumbangkan satu assist, 35 success passes, 3 intercepts, sekali tekel dan satu kali success cross. Tak heran jika Beckham membali menjadi emain muda terbaik pekan 10 Liga 1 2022/2023.
Merespon capaian itu, Beckham mengatakan semua itu berkat kerja keras semua pemain. Dikatakannya, tanpa dukungan rekan setim, gelar individu tersebut tak akan pernah didapatkannya.
“Ini semua berkat kerja keras tim. Bukan hanya karena saya, tapi ada dukungan pemain lainnya juga. Jadi ini (penghargaan) adalah untuk tim juga,” kata Beckham, Senin (19/9/2022) dikutip dari laman resmi Persib.
Baca Juga: Luis Milla Terapkan Skema Baru Bikin Posisi Henhen Digeser, Begini Katanya
Pemain muda Persib itu mengatakan, tekadnya bersama Maung Bandung adalah tampil sebaik mungkin untuk kemenangan timnya. Selebihnya adalah bonus dari kerja keras tim, termasuk memberikan assist atau mencetak gol.
“Secara pribadi saya tak ingin cepat puas, karena masih banyak kekurangan. Semoga ke depannya lebih baik lagi,” ucapnya.
Terkait tiga kemenangan beruntun Persib dan capaian yang diraihnya, Beckham mengaku tak mau berpuas diri.
“Kita bersyukur dengan hasil positif tersebut. Kerja keras semua selama ini mulai terasa hasilnya. Tapi, perjalanan masih jauh. Kami tidak boleh cepat puas. Terus kerja keras,” kata Beckham.
Pemain bernomor punggung 7 tersebut menegaskan, ia dan rekan-rekannya tidak boleh terlena dan berleha-leha karena sudah mendapat tiga kemenangan beruntun. Namun, perbaikan masih terus dilakukan supaya tampil lebih baik lagi kedepannya.
Baca Juga: Pelatih Fisik Persita Tangerang Siapkan Program Latihan untuk Pemain
“Kami harus bisa menjaga dan mempertahankan hasil ini, bahkan lebih baik dalam penampilan kedepannya. Kami harus tetap siaga dan terus berbenah,” ucapnya.
Berita Terkait
-
Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
-
Akademi Persib Bandung Jadi Wakil Indonesia di Gothia Cup 2025
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Dua Sisi Egy Maulana Vikri: Tersisih di Timnas Indonesia, Meledak Bersama Dewa United
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024