SuaraJabar.id - Kecelakaan lalu-lintas (laka lantas) terjadi di km 438 ruas Tol Semarang-Solo di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah pada Sabtu (24/9) sekitar pukul 09:59 WIB.
"Mobil rombongan guru SMP 9 Pasuruan dikabarkan alami kecelakaan saat melaju di tol Semarang tepatnya KM 436 Ungaran," tulis caption unggahan akun Instagram @tukang_uplode.04
Pada unggahan tersebut terlihat mobil minibus dengan kondisi rusak berat di bagian depan. Terkait laka lantas ini, Kepala Bidang Humas Polda Jawa Tengah, Komisaris Besar Polisi Iqbal Alqudusy menjelaskan Isuzu Elf bernomor registrasi N 7023 YJ itu membawa belasan penumpang.
Ia menjelaskan peristiwa itu bermula ketika minibus dari Pasuruan, Jawa Timur, itu melaju dari arah Solo menuju ke Semarang. "Minibus kemudian menabrak bagian belakang sebuah truk yang melaju di depannya," katanya mengutip dari Antara.
Dari keterangan saksi, minibus itu terseret truk pengangkut kayu hingga sekitar dua kilometer.
Empat korban yang terdiri dari sopir, kernet dan dua penumpang minibus meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara satu korban lain meninggal setelah sempat memperoleh pertolongan di rumah sakit.
Adapun tujuh korban terluka lainnya langsung mendapat perawatan di RSUD Ungaran, Kabupaten Semarang. Alqudusy mengatakan Polres Semarang masih menyelidiki peristiwa kecelakaan lalu lintas yang diduga dipicu akibat pengemudi minibus tersebut mengantuk.
Berita Terkait
-
Dihantam Truk Tronton, Pengendara Motor Sport R15 Tewas di Dekat Gerbang Tol Bocimi
-
Tega! Bayi Baru Lahir Ditelantarkan di Teras Rumah Warga Kebumen
-
Tak Diundang dalam Acara PDIP, Ini yang Terjadi Terhadap Elektabilitas Ganjar Pranowo
-
CEK FAKTA: Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Korupsi, Benarkah?
-
Hasil Survei: Mayoritas Responden Tak Setuju Duet Capres Prabowo-Jokowi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
16 Jenazah Dievakuasi, Tim SAR Terus Sisir 80 Korban yang Masih Tertimbun di Cisarua
-
80 Orang Masih Tertimbun, Basarnas Kerahkan Pasukan Khusus dan Robot Udara ke Bandung Barat
-
Program Bupati Rudy Susmanto Sentuh Masjid Kecamatan, Jaro Ade Titipkan Bantuan Rp100 Juta
-
Ustaz Abdul Somad Hadiri Isra Miraj di Kabupaten Bogor 24 Januari, Pemkab Siapkan Jamuan Ini
-
Perkuat Pemberdayaan Desa, BRI Kembali Raih Penghargaan di Puncak Hari Desa Nasional 2026