SuaraJabar.id - Kecelakaan lalu-lintas (laka lantas) terjadi di km 438 ruas Tol Semarang-Solo di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah pada Sabtu (24/9) sekitar pukul 09:59 WIB.
"Mobil rombongan guru SMP 9 Pasuruan dikabarkan alami kecelakaan saat melaju di tol Semarang tepatnya KM 436 Ungaran," tulis caption unggahan akun Instagram @tukang_uplode.04
Pada unggahan tersebut terlihat mobil minibus dengan kondisi rusak berat di bagian depan. Terkait laka lantas ini, Kepala Bidang Humas Polda Jawa Tengah, Komisaris Besar Polisi Iqbal Alqudusy menjelaskan Isuzu Elf bernomor registrasi N 7023 YJ itu membawa belasan penumpang.
Ia menjelaskan peristiwa itu bermula ketika minibus dari Pasuruan, Jawa Timur, itu melaju dari arah Solo menuju ke Semarang. "Minibus kemudian menabrak bagian belakang sebuah truk yang melaju di depannya," katanya mengutip dari Antara.
Baca Juga: Kecelakaan Kembali terjadi, Honda Brio Hilang Kendali di Sukabumi
Dari keterangan saksi, minibus itu terseret truk pengangkut kayu hingga sekitar dua kilometer.
Empat korban yang terdiri dari sopir, kernet dan dua penumpang minibus meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara satu korban lain meninggal setelah sempat memperoleh pertolongan di rumah sakit.
Adapun tujuh korban terluka lainnya langsung mendapat perawatan di RSUD Ungaran, Kabupaten Semarang. Alqudusy mengatakan Polres Semarang masih menyelidiki peristiwa kecelakaan lalu lintas yang diduga dipicu akibat pengemudi minibus tersebut mengantuk.
Berita Terkait
-
Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Pemprov Jateng Sinergi dengan Paralegal Muslimat NU
-
Taj Yasin Minta Jaga Kualitas Makanan Program MBG: Bukan Sekadar Bagi-bagi Makan!
-
Gubernur Jateng Bakal Revitalisasi Asrama Haji Donohudan
-
Dongkrak PAD, Pemprov Jateng Gelar Pameran Government Auto Show Ngopeni Nglakoni
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Jateng 2025, Kapan Batas Akhirnya?
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI