SuaraJabar.id - Warga Kampung Ranca Cangkuang, RT 04/01, Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi digegerkan dengan penemuan mayat perempuan pada Selasa (7/3/2023) pagi.
Mayat perempuan yang belum diketahui identitasnya itu ditemukan sekitar pukul 07.30 WIB di samping bekas kandang ayam oleh seorang warga yang melintas.
Yanto Suparna (62), salah seorang saksi menuturkan, mayat perempuan yang belum diketahui identitasnya itu ditemukan saat dirinya hendak pergi ke kebun.
"Saya mau ke kebun jam 7.30, pas di perjalanan saya liat sosok perempuan tergeletak, saya diam sejenak," tutur Yanto di lokasi.
Baca Juga: Geger! Warga Klari Karawang Temukan Mayat Pria Membusuk di Dalam Rumah
Ia tidak langsung melihat mayat tersebut. Namun ke rumah pemilik kandang dan melaporkan kejadiannya ke Bhabinkamtibmas setempat.
"Saya balik ke rumah, pertama ke yang punya tanah kedua langsung ke Bhabinkamtibmas langsung saya bertiga berangkat ke TKP," ujar Yanto.
Setelah dilakukan pengecekan, ternyata benar sosok perempuan tersebut sudah tidak bernyawa dalam kondisi celana dan bajunya nyaris terbuka. Temuan mayat itu kemudian dilaporkan kepada pihak kepolisian.
"Posisinya terlentang. Rambutnya pendek, usianya sekitar 35 tahun," ucap Yanto.
Ketua RT 04 Iceu Yuningsih memastikan mayat perempuan tersebut bukan warganya. Hal itu dipastikan setelah ia melihat langsung kondisi mayatnya.
Baca Juga: Pria 61 Tahun Tewas usai Gituan dengan Selingkuhan di Kebun Sawit Rokan Hulu
"Bukan warga sini, tadi saya udah cek langsung setelah melihat korban," ucap Iceu.
Berita Terkait
-
Kronologi Temuan Mayat Ibu dan Anak Dalam Toren di Tambora, Berawal dari Laporan Kehilangan
-
Mayatnya Diduga Disembunyikan di Toren Air, Polisi Kejar Terduga Pembunuh Ibu-Anak di Tambora
-
Geger Penemuan Mayat Ibu-Anak Dalam Toren di Tambora, Ada Luka di Bagian Kepala
-
Geger Mahasiswa UKI Cawang Ditemukan Tewas di Kampus, Begini Kata Polisi
-
Temuan Mayat Pria di Gedung Ombudsman RI Bikin Gempar, Begini Kronologinya!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Sidak Pasar Kosambi, Satgas Pangan Polda Jabar Tidak Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
-
Pemkot Depok Sidak MinyaKita di Pasar Sukatani, Temukan Takaran Produk Tak Sesuai dan Harga di Atas HET
-
Sidak Pasar Gudang, Polres Sukabumi Kota Temukan MinyaKita yang Isinya Tidak Sesuai Ketentuan
-
Pemdaprov Jabar Gelar Operasi Modifikasi Cuaca Untuk Mitigasi Bencana
-
Program Mudik Gratis 2025 Pemprov Jawa Barat: Cara Daftar, Rute, Jadwal dan Kuota