SuaraJabar.id - Ferdinand Sinaga menjadi salah satu pemain Indonesia yang punya memori bagus di Asian Games. Pasalnya, ia pernah menjadi top skor di multi event terbesar se-Asia itu.
Ferdinand berhasil menjadi top skor cabang olahraga sepak bola putra di Asian Games 2014 Incheon, Korea Selatan. Di ajang itu, ia mencetak 6 gol.
Hebatnya, Ferdinand mampu mencetak 6 gol dari empat pertandingan yang dilakoninya bersama Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2014.
Empat gol berhasil dicetak oleh Ferdinand Sinaga saat Timnas Indonesia U-23 menghajar Timor Leste dengan skor 7-0 pada laga perdana penyisihan Grup E.
Ferdinand Sinaga kemudian mencetak dua gol saat Timnas Indonesia U-23 menghajar Timnas Maldives 4-0 di pertandingan kedua Grup E.
Saat itu Timnas Indonesia U-23 berhasil lolos ke babak 16 besar dengan status runner-up Grup E di bawah Thailand yang berhasil menghajar Timnas U-23 dengan skor 6-0.
Namun perjalanan Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2014 harus terhenti di babak 16 besar usai ditekuk oleh Korea Utara dengan skor telak 1-4.
Di pertandingan itu Ferdinand Sinaga gagal menambah koleksi golnya. Akan tetapi, torehan 6 golnya sepanjang turnamen sudah cukup mengantarkan Ferdinan Sinaga menjadi top skor sepak bola putra Asian Games 2014.
Koleksi 6 gol eks penyerang Persib Bandung itu gagal dikejar dua pesaingnya seperti striker Korea Utara, Jong Il-Gwan dan striker Thailand, Adisak Kraisorn yang sama-sama mengemas 5 gol.
Saat ini Ferdinand Sinaga sendiri masih aktif bermain. Di usianya yang telah masuk di umur 35 tahun, Ferdinand bermain untuk Persebaya Surabaya di Liga 1 2023/24.
Kontributor: Aditia Rijki
Berita Terkait
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Dipanggil Masuk Skuad Timnas untuk AFF Cup, Ini Harapan Duo Persib Bandung
-
Robi Darwis Kembali ke Timnas Indonesia, Taktik Lemparan Jauh Jadi Penyebab?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya