SuaraJabar.id - Yudi Nurcahya menjadi salah satu wasit Indonesia yang masuk list support referees Piala Dunia U-17 2023, yang akan berlangsung di Indonesia pada 10 November sampai 2 Desember 2023.
Selain Yudi Nurcahya, ada dua support referees asal Indonesia lainnya yang ditunjuk oleh FIFA, yakni wasit Thoriq Munir Al Katiri dan wasit asal Padang, Aprisman Aranda.
Sebelumnya, FIFA resmi memilih 18 wasit dan 36 asisten wasit untuk perhelatan Piala Dunia U-17 2023. Selain itu, komite wasit FIFA juga menunjuk 18 wasit VAR untuk Piala Dunia U-17 yang berasal dari konfederasi seluruh dunia, mulai dari AFC hingga UEFA.
Yang menarik dari daftar 18 wasit dan 36 asisten wasit, FIFA juga menunjuk 3 wasit asal Indonesia untuk menjadi support referees.
Baca Juga: Indra Sjafri Bertanya-tanya Kenapa Gol Timnas Indonesia U-24 ke Gawang Uzbekistan Dianulir Wasit
Yudi mengaku tidak menyangka, namanya masuk dalam daftar wasit Indonesia yang menjadi support referees untuk Piala Dunia U-17 2023. Meski demikian, dia bersyukur dan bangga karena bisa mendapatkan kesempatan berharga ini.
"Iya tiga orang, sebenarnya kita gak menyangka mungkin karena kita tuan rumah, tapi pastinya tugas support referees ini kita belum tahu seperti apa," kata Yudi kepada Suara.com, Kamis (28/9).
Menurut wasit yang memiliki lisensi FIFA ini, ada banyak hal positif yang bisa diambil dengan menjadi support referees, diantaranya bisa mendapatkan banyak ilmu dari instruktur dan wasit kelas dunia.
"Yang pasti kita ambil positifnya, kita bisa dapat ilmu ya karena ada penilai wasit yang levelnya kelas dunia instrukturnya juga kelas dunia dan bertemu dengan wasit lain, walaupun (beberapa) pernah jumpa di seminar AFC kalau dari Asia, kalau dari Eropa, Afrika belum," ungkapnya.
Setelah masuk dalam daftar support referees, dia bersama rekan-rekannya harus melalui beberapa tahapan, di antaranya tes kesehatan hingga fisik. Sehingga, dia harus mempersiapkan segera sesuatunya dengan maksimal.
"Dalam pengumuman harus mengikuti beberapa rangkaian tes, mulai dari kesehatan general check up tes fisik juga dan levelnya juga berat kalau ibarat Liga 1 itu baru level satu ini level Piala Dunia. Masih ada proses yang harus kita lalui," jelasnya.
Sementara itu, Piala Dunia U-17 2023 akan dipertandingkan di empat kota yaitu Jakarta, Solo, Bandung dan Surabaya. Event ini akan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember mendatang.
Kontributor: Rahman
Berita Terkait
-
Jelang Lawan Jepang, Shin Tae-yong Diterpa Kabar Buruk dari Negaranya, Ada Apa?
-
Dicoret Shin Tae-yong, FIFA Mendadak Peduli dengan Asnawi Mangkualam, Ada Apa?
-
Piala Asia U-17: Seberapa Besar Peluang Pasukan Merah Putih Menembus Piala Dunia?
-
BREAKING NEWS! Pemain Keturunan Jawa Ini Dilarang Bermain untuk Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Rp521 Miliar Blak-blakan ke FIFA, Kagum dengan Dukungan Fans Timnas Indonesia
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Kirim Uang ke Luar Negeri? Ada Hadiah Menarik dari BRImo
-
Sokong Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM BRI Tembus Rp1.105,70 triliun Hingga Akhir Triwulan III 2024
-
Jambore Nasional Tim Elang Relawan BRI Siapkan Penanganan Tanggap Darurat
-
Pengen Daftar BRI UMKM EXPO (RT) 2025, Ikuti Langkah-langkah Berikut!
-
Laba BRI Tembus Rp45,36 Triliun, UMKM Jadi Kunci Pertumbuhan