SuaraJabar.id - Pemuda Terancam Menggelora (PT Menggelora) akan menggelar konser musik, sekaligus rilis album kedua dengan judul 'Kaloberaksi' di Rooftop Ujung Berung, Kota Bandung, Jumat (6/10/2023).
Pada album kedua ini, PT Menggelora menyajikan konsep yang berbeda, pasalnya dalam album 'Kaloberaksi' bersama dengan musisi aliran musik lainnya seperti pop, punk, rock dan lainnya. Tak hanya itu, mereka juga berkolaborasi dengan sejarawan, komedian, seniman dan aktor.
Konser musik yang diprakarsai oleh Kraf ini akan menyuguhkan kejutan, pengalaman konser musik reggae yang dibalut dengan aksi performance setiap talentnya.
Personel PT Menggelora, Delluuyee menjelaskan, album kali ini akan menjadi kolaborasi yang berbeda dalam dunia reggae. Mereka memiliki keinginan kuat agar masyarakat memahami reggae tidak hanya dinikmati oleh satu kalangan.
"Album kedua menjadi album penuh kolaborasi untuk PT Menggelora yang memang kita buat agar dapat masyarakat memahami reggae itu fleksibel kok, di kolaborasiin sama pop bisa, sama rock bisa, sama punk bisa," ungkapnya, Kamis (5/10/2023).
"Bahkan sama komedian ataupun aktor sekalipun masih bisa menjadi sebuah karya yang bisa diperdengarkan," ucap Dellu menambahkan.
Lebih lanjut Dellu menuturkan, lirik lagu dalam album kali ini juga berbeda dari biasanya, jika biasanya reggae indentik dengan pantai atau yang lainnya, namun kali ini PT Menggelora mencoba untuk keluar dari zona tersebut.
"Lirik yang kita sampaikan berbeda, tidak seharusnya soal Pantai tidak seharusnya soal Vespa, di sini kita menjauh dari situ out of teh box, keluar dari zona," ungkapnya.
"Kita juga berharap bahwa adanya kolaborasi ini masyarakat bisa lebih mudah menyerap lagu-lagu PT Menggelora atau lebih mudah menyerap lagu reggae itu sendiri. Karena pada dasarnya kita ingin memasyarakatkan reggae lebih luas dan lebih massive dengan menggandeng artis-artis nasional," jelasnya
Baca Juga: Lewat Fill My Soul, The Nameks Suguhkan Reggae Motown 1970-an
Sehingga pada Konser kali ini, Kraf. dan PT Menggelora akan menghadirkan banyak kolaborator dari berbagai kalangan mulai dari musisi, sejarawan, komedian, seniman dan aktor.
"Kita akan mengundang Anji, Sule Prikitiew, Budi Dalton, Richie FM, Inkmary, Angga Candra, Sarah Saputri, Dimas D Wijaksana, Andy Samoel, Edi Bonetski Nah, itu ada 10 kolaborator yang kita libatkan akan bernyanyi di panggung bersama nantinya," ujarnya.
Pada konser sekaligus rilis album kedua dengan judul 'Kaloberaksi' ini PT Menggelora akan membawakan sebanyak 22 lagu dari album pertama dan kedua termasuk karya dari beberapa kolaborator.
"Kita akan mainkan 22 lagu, 13 dari lagu album kedua dan sebagian dari album pertama dan dari kolaborator kita, jadi juga kreasi mereka juga di bawakan kaya Anji, Sule, Tapi dengan dibungkus dengan komposisi musik PT Menggelora, jadi akan berbeda," tegasnya.
Kontributor: Rahman
Berita Terkait
-
Jungkook BTS Rilis Album Solo Pertamanya, 'GOLDEN', Ini Makna di Baliknya
-
Tetap Berkarya, FIFTY FIFTY Rilis Album Kompilasi di Tengah Kisruh dengan ATTRAKT
-
Seventeen Rilis Album Ke-11, 'Seventeen's Heaven' Bulan Depan
-
Rilis Album Baru Bulan Depan, Billlie Comeback Tanpa Moon Sua dan Suhyun
-
Rilis Album Solo, Young K Gelar Konser Tunggal di Jakarta pada 28 Oktober Mendatang
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Program Bupati Rudy Susmanto Sentuh Masjid Kecamatan, Jaro Ade Titipkan Bantuan Rp100 Juta
-
Ustaz Abdul Somad Hadiri Isra Miraj di Kabupaten Bogor 24 Januari, Pemkab Siapkan Jamuan Ini
-
Perkuat Pemberdayaan Desa, BRI Kembali Raih Penghargaan di Puncak Hari Desa Nasional 2026
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 80 Kurikulum Merdeka
-
Bogor Memanas! Ratusan Sopir Angkot Geruduk Balai Kota, Tuntut Kejelasan Nasib 'Si Hijau'