SuaraJabar.id - Hari ini, Jumat (10/11) kick off Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur. Stadion Si Jalak Harupat yang juga jadi venue baru akan gelar pertandingan pada esok hari, Sabtu (11/11).
Stadion Si Jalak Harupat esok hari akan gelar dua pertandingan dari grup D, Jepang vs Polandia pada pukul 16:00 WIB dan Argentina vs Senegal yang akan kick off pukul 19:00 WIB.
Polda Jabar sendiri telah mempersiapkan sebayak 2.855 personel gabungan untuk pengamanan Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Personel gabungan akan melakukan pengamanan di wilayah Bandung Raya selama Piala Dunia U-17 2023, selain itu petugas keamanan tersebut terdiri dari 2.600 personel Polri dan 255 orang adalah steward yang berjaga di dalam stadion.
Sebagai informasi, Stadion Si Jalak Harupat menjadi tempat untuk pertandingan Piala Dunia U-17, selain itu ada beberapa tempat di Bandung Raya yang menjadi venue untuk latihan tim peserta.
Menurut Wakapolda Jabar Brigjen Pol Bariza Sulfi, selama perhelatan Piala Dunia U-17 2023 pengamanan meliputi beberapa lokasi di antaranya bandara, hotel, dan rute perjalanan dari hotel ke tempat pertandingan, termasuk saat sesi latihan.
Nah, bagi kamu warga di luar Bandung yang ingin menonton langsung pertandingan Piala Dunia U-17 2023 grup D di Stadion Si Jalak Harupat, berikut sejumlah cara yang bisa kamu lakukan seperti dikutip dari transportinfo:
Via kendaraan pribadi:
Jakarta (Cawang) > Tol JakartaCikampek > Tol Purbaleunyi > Exit Cimahi > Akses Tol Baros > Raya Leuwigajah > Nanjung > Patrol > Raya SoreangCipatik > Stadion Si Jalak Harupat.
Terusan Pasteur > Gerbang Tol Pasteur > Tol Purbaleunyi > Exit Cimahi > Akses Tol Baros > Raya Leuwigajah > Nanjung > Patrol > Raya SoreangCipatik > Stadion Si Jalak Harupat.
Dago > Ir. H. Juanda > Cikapayang > Flyover Paspati > Terusan Pasteur > Gerbang Tol Pasteur > Tol Purbaleunyi > Exit Cimahi > Akses Tol Baros > Raya Leuwigajah > Nanjung > Patrol > Raya SoreangCipatik > Stadion Si Jalak Harupat.
Buah Batu > Terusan Buah Batu > Bojongsoang > Bale Endah > Pameungpeuk > Banjaran > Raya BanjaranSoreang > Soreang > Raya SoreangCipatik > Stadion Si Jalak Harupat.
Via kendaraan umum:
1. Dari Stasiun Bandung keluar pintu utara (Jalan Kebon Kawung), disana naik angkot biru hijau 34 Sadang SerangCaringin turun di Jalan Kopo.
2. Dari Jalan Kopo naik angkot hijaumerahhijau LeuwipanjangSoreang turun di Soreang.
3. Dari Soreang naik salah satu angkot SoreangCipatikPatrol / SoreangCimahi turun di Stadion Si Jalak Harupat.
Stasiun Kiaracondong
1. Dari Stasiun Kiaracondong keluar pintu barat (Jalan Kiaracondong), dari kolong flyover naik angkot merahkremmerah 07 CicaheumLeuwipanjang turun di Leuwipanjang.
2. Dari Leuwipanjang naik angkot hijaumerahhijau LeuwipanjangSoreang turun di Soreang.
3. Dari Soreang naik salah satu angkot SoreangCipatikPatrol / SoreangCimahi turun di Stadion Si Jalak Harupat.
5 shelter bus gratis ke Stadion Si Jalak Harupat:
1. Shelter Gedung Budaya Soreang, Kabupaten Bandung
2. Shelter Gedung Sate, Kota Bandung
3. Shelter Stasiun Padalarang, KBB
4. Shelter Stasiun Kereta Cepat Tegalluar, Kabupaten Bandung
5. Shelter Unpad Jatinangor, Kabupaten Sumedang.
Pada setiap shelter akan tersedia lima bus berukuran besar maupun medium. Tiap bus akan beroperasi mulai pukul 12.00 hingga 23.00 WIB, berlaku di semua shelter.
Berita Terkait
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Ayah Rozak Buka Peluang Untuk Dedi Mulyadi Bisa Dekati Ayu Ting Ting: Nanti Jadi Gubernur
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024