SuaraJabar.id - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, heran timnya hanya mampu meraih satu poin usai ditahan imbang Persis Solo dengan skor 2-2, pada pertandingan pekan ke-24 kompetisi BRI Liga 1 2023-2024.
Menurut Bojan Hodak, pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (4/2/2024), pasukannya sempat unggul lebih dulu 2-0 melalui gol Stefano Beltrame dan Ciro Alves.
"Kami sempat memimpin 2-0, semuanya berjalan dengan baik dan di bawah kendali," kata mantan pelatih PSM Makassar ini.
Namun, setelah unggul dua gol tim Maung Bandung harus kebobolan dua gol yang membuat skor berubah menjadi 2-2. Menurut Bojan Hodak, jika anak asuhnya bisa mengantisipasi serangan lawan maka keunggulan Persib bisa bertahan.
Baca Juga: Persiapan Bagus Jelang Lawan Persis, Persib Targetkan Kemenangan di Kandang
"Kemudian dua gol datang entah dari mana, karena secara taktikal seharusnya kami harus tetap (memimpin), mungkin dengan mencoba melakukan pelanggaran atau melakukan sapuan bola, cukup itu saja," ucapnya.
"Sulit dipercaya. Dua kesalahan yang biasanya dilakukan oleh anak-anak. Kami kehilangan dua poin," jelas pelatih asal Kroasia ini.
Mengenai performa anak asuhnya, Bojan Hodak menilai David da Silva dan kawan-kawan bermain bagus serta Stefano Beltrame sudah mulai mengenal karakter permainan rekan-rekannya di tim.
"Selama 70 menit kami bermain bagus, tadi juga Stefano bisa mencetak gol. Pemahamannya dengan dua striker sudah semakin membaik, gelandang juga bagus kecuali di babak pertama, di 5-10 menit awal tapi setelah itu berjalan bagus," ujarnya.
Hanya saja, saat unggul 2-0, Bojan Hodak menyayangkan penampilan pasukannya yang gagal mengantisipasi serangan lawan, sehingga kemenangan di depan mata harus buyar.
Baca Juga: Masa Depan Shin Tae-yong Jadi Teka-teki, Bojan Hodak Kasih Respon seperti Ini
"Ketika kami mulai membaik dan unggul, kami kecolongan dua gol. Saya tidak bisa mendeskripsikan bagaimana gol kebobolan kami," jelasnya.
Sementara itu, hasil imbang dengan Persis Solo, membuat Persib Bandung naik ke peringkat kedua klasemen sementara dengan mengumpulkan 41 poin. Meski demikian, posisi tersebut dibayang-bayangi Bali United di peringkat ketiga dengan poin sama dan akan melakoni laga pekan ke-24 pada hari ini, Senin (5/2/2024).
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Dibantai Jepang, Pelatih Persib: Saya Benar Kan? Realistis, Indonesia Gak Bisa Menang...
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Eks Persib dan PSMS Alejandro Tobar Yakini Timnas Indonesia Tekuk Jepang
-
Marc Klok: Gak Usah Takut Lawan Jepang, Kalah Tipis Udah Oke!
-
Terbukti Efektif! Legenda Timnas Indonesia Ungkap Senjata Mematikan Kalahkan Jepang
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang